Kenali 4 Ciri Kucing Sedang Sakit, Salah Satunya Nafsu Makan

- 30 Desember 2020, 18:12 WIB
Kucing
Kucing /Pixabay/ Kirgiz03

WARTA PONTIANAK - Memiliki wajah imut dan tingkah menggemaskan, kucing termasuk hewan yang mudah akrab dan beradaptasi dengan manusia dan lingkungan sekitarnya. Tak heran, kucing banyak dipelihara karena tak membutuhkan perawatan yang sulit.

Kendati demikian, bukan berarti memelihara kucing semudah yang dikira banyak orang. Memperhatikan kesehatan kucing adalah aspek penting yang tak boleh terlupakan.

Menjaga kesehatan kucing bisa dilakukan dengan berbagai cara, seperti rutin memberi asupan makanan yang sehat, memperhatikan perawatannya, dan lain-lain.

Baca Juga: Dilaporkan Pecinta Hewan, Penembak Kucing di Jakarta Terancam Pasal Berlapis

Tentu, banyak orang tak tega jika mengetahui kucingnya sedang sakit. Namun, tak jarang pula kondisi kucing yang sakit tak disadari oleh sang majikan.

Mengenali ciri kucing sakit sangat diperlukan agar tindakan pencegahan dan penanganan bisa segera dilakukan agar kucing sehat dan nyawanya terselamatkan.

Berikut ciri-ciri kucing sakit yang harus diketahui oleh sang majikan.

1. Nafsu makan kucing berkurang

Biasanya, seperti diberitakan Portal Jember berjudul "Ketahui 4 Ciri Kucing Sedang Sakit, Jangan Diberikan Obat Sembarangan" kucing akan senang menyantap jenis makanan apapun yang disukainya. Meski sudah kenyang, terkadang kucing masih betah menghabiskan sisa makanan yang diberi.

Baca Juga: Mengapa Masyarakat Mesir Mengistimewakan Kucing? Ini Alasannya

Akan tetapi, berkurangnya nafsu makan pada kucing bisa disebabkan karena sakit. Terdapat beberapa faktor yang membuat nafsu makannya berkurang. Bisa jadi karena masalah sistem pencernaan, bakteri atau virus, atau lainnya.

Selain karena sakit, stress pada kucing juga bisa membuat nafsu makannya berkurang. Oleh karena itu, segera periksakan kondisi kucing ke dokter hewan jika mendapati kondisi ini.

2. Kucing jadi diam atau lemas

 

Berbeda dari hewan lainnya, kucing dikenal sebagai peliharaan manusia yang lincah dan aktif bergerak terutama saat malam hari. Kucing juga sangat suka bermain bersama manusia yang berada di sekitarnya.

Kalau kucing di rumah secara mendadak jadi diam atau tampak lemas, bisa jadi kondisi kucing sedang sakit dan membuat moodnya berkurang.

3. Kucing muntah dan diare

Tanda selanjutnya yang harus diketahui adalah kucing muntah dan diare. Jika kondisi ini terjadi, bisa dipastikan kucing sedang tidak enak badan.

Muntah dan diare pada kucing bisa disebabkan karena infeksi bakteri atau virus, yang keduanya dapat menyebabkan penurunan berat badan dan dehidrasi yang ekstrem.

Hal lain yang harus diperhatikan adalah makanan yang diberikan atau disantap oleh kucing. Jangan biasakan kucing makan sembarang makanan yang membahayakan kesehatannya.

Baca Juga: Tanpung Lebih dari 300 Ekor Kucing di Rumahnya, Warga Parung Bogor Ini Jadi Sorotan Dunia

4. Suhu badan kucing tinggi

Sama seperti manusia, kucing juga memiliki suhu badan yang menentukan apakah kondisi tubuhnya sehat atau tidak.

Perbedaannya, suhu badan normal pada kucing berkisar antara 37,7 - 39,1 derajat Celcius. Jika lebih dari 39 derajat Celcius, berarti kucing sedang demam.

Baca Juga: 5 Ciri-ciri Seseorang yang Mempunyai Khodam Pendamping yang Jarang Disadari

Selain empat ciri tersebut, masih banyak hal lain yang menandakan kucing sedang sakit. Namun, secara umum empat hal tersebut dapat dikenali dengan mudah.

Baca Juga: Haru, Seekor Kucing Berhasil Diselamatkan Seekor Anjing Pelacak di Turki

Saat kucing sakit, segeralah berkonsultasi dengan dokter dan jangan asal memberi obat-obatan yang justru dapat membahayakan kondisi kucing.***(Bagus Satria Perdana P./Portal Jember)

 

Nb: Untuk mengetahui berita seputar kilas balik atau kaleidoskop 2020 dan peruntungan di tahun 2021 (shio kerbau), dapatkan informasinya di Warta Pontianak yang akan selalu menjadi referensi informasi terkini bagi anda.*

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x