17 Santri di Pondok Pesantren di Kota Pontianak Terkonfirmasi Positif Covid-19

- 12 April 2021, 12:30 WIB
Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji.
Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji. /Yapi Ramadhan/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK – Sebanyak 17 orang penghuni di salah satu pesantren di Kota Pontianak terkonfirmasi positif Covid-19.

“Ada satu pesantren di Pontianak, dimana 17 orang dinyatakan positif Covid-19,” ungkap Gubernur Kalbar, Sutarmidji, usai menghadiri kegiatan di Masjid Raya Mujahidin, Senin 12 April 2021.

Beruntung, berkat penanganan yang dilakukan secara cepat, maka tingkat keterjangkitan dikategorikan tidak banyak.

“Jika banyak terjangkit dalam satu tempat sangat susah. Untungnya cepat ketahuan dan tidak parah,” bebernya.

Bang Midji, sapaan akrabnya menuturkan, saat ini sudah beberapa penghuni di pesantren tersebut yang sudah diisolasi dan dinyatakan sembuh.

Baca Juga: Kwarcab Kapuas Hulu Dapat Bantuan Penanganan Covid-19 dari Kwarnas

“Alhamdulillah sudah banyak yang sembuh,” tutupnya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, Harisson, menerangkan, jika salah satu pondok pesantren di Kecamatan Pontianak Kota terdapat 17 orang penghuni dinyatakan positif Covid-19.

“Mereka sudah kita isolasi di Rusunawa yang terletak di Jalan Nipah Kuning. Ketujuh belas orang ini hanya santri saja,” ungkap Harisson kepada Warta Pontianak, Senin 12 April 2021.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x