Kolaborasi AJI Pontianak dan Gemawan : Kampanye Digital Perlindungan Mangrove Kalbar

- 11 September 2022, 23:47 WIB
Edho Sinaga (AJI Pontianak) bersama Reza dari Gemawan saat diskusi informal kolaborasi
Edho Sinaga (AJI Pontianak) bersama Reza dari Gemawan saat diskusi informal kolaborasi /IST/Warta Pontianak

Sementara itu, Kordiv Advokasi, Hukum dan Ketenagakerjaan AJI Pontianak sekaligus penanggungjawab program Reinardo Sinaga mengatakan Gemawan merupakan mitra strategis dan penting bagi AJI Pontianak sejak belasan tahun.

Sehingga nilai-nilai kelestarian lingkungan dan demokrasi serta anti-korupsi yang dijalankan Gemawan menjadi selaras dengan nilai-nilai AJI.

"AJI Pontianak kali ini akan berkolaborasi dengan apik dan maksimal untuk mewujudkan nilai tersebut," ujarnya.

Ia mengatakan untuk program tersebut akan menitik beratkan pada peningkatan kapasitas dalam berliterasi digital khususnya pengelolaan dan perlindungan mangrove di Kalbar khususnya di Kubu Raya, merupakan bentuk dukungan AJI Pontianak bersama Gemawan terhadap pelestarian mangrove.

"Tujuan utamanya menjadikan Kalbar sebagai pusat mangrove dunia, apalagi mangrove di Kalbar adalah yang terlengkap jenisnya di dunia," ujarnya.

Selain itu, meningkatkan pemahaman generasi post millenial menjadi penting untuk ikut serta menyuarakan perlindungan mangrove serta pemanfaatannya yang sesuai aturan.

Untuk itu AJI Pontianak sangat mengapresiasi langkah kolaborasi ini ke depannya.

Sementara, keberadaan garis pantai di Indonesia mencapai 95.181 kilometer memiliki arti penting bagi Indonesia. Wilayah pesisir dan laut merupakan tempat hidup sekitar 120 juta penduduk Indonesia, sebagian besar kota pun terletak di kawasan pesisir.

Pada kawasan pesisir Indonesia juga habitat mangrove, tanaman yang berperan besar dalam mitigasi perubahan iklim.

Baca Juga: AJI Persiapan Samarinda Dideklarasikan, Ketum Abdul Manan: Dilarang Keras Terima Uang dari Narasumber!

Halaman:

Editor: M. Reinardo Sinaga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x