Lagu ‘Ku Menangis, Membayangkan’ Ternyata Pernah Mewakili Kisah Pilu Rossa di Malaysia

- 7 Desember 2020, 23:13 WIB
Penyanyi Rossa berkisah soal kekasihnya di masa lalu, Dilly.
Penyanyi Rossa berkisah soal kekasihnya di masa lalu, Dilly. /Instagram.com/itsrossa910/

WARTA PONTIANAK - Hati yang Kau Sakiti, lagu yang dinyanyikan Rossa ini, kembali viral setahun belakangan ini.

Meski sudah jelas judulnya, masyarakat lebih mengenal lagu dengan sebutan lagu ku menangis.

Saat ini lagu sedih tersebut kembali ramai diperbincangkan. Padahal, lagu ciptaan Enda Ungu ini telah rilis sejak tahun 2009.

Viralnya kembali lagu ini dapat dilihat dari banyaknya meme maupun video kreatif yang beredar di media sosial baik itu TikTok, Instagram, YouTube, hingga Facebook yang menggunakan latar lagu tersebut.

Baca Juga: 'Ku Menangis' Lagu Rossa Ini Viral Karena Dijadikan OST Film Suara Hati Istri, Berikut Cuplikannya

Ternyata, film Suara Hati Istri yang tayang hampir setiap hari di salah satu stasiun TV nasional, adalah penyebabnya. Pasalnya, lagu Hati yang Kau Sakiti menjadi Original Sound Track (OST) dari film tersebut.

Dalam setiap sesi haru yang disuguhkan oleh film Suara Hati Istri, selalu diiringi dengan latar lagu Hati yang Kau Sakiti. Hal ini yang membuat warga Indonesia fasih dalam melantunkan lagu tersebut.

Tahukah Sobat? Dibalik kesuksesan dalam mempopulerkan lagu Hati yang Kau Sakiti, tidak banyak yang tahu kalau perempuan bernama asli Sri Rossa Roslaina Handiyani itu sebetulnya memiliki kisah pilu saat mengenang lagu ini.

Baca Juga: ‘Ku Menangis, Membayangkan’, Lagu dari Rossa Ini Pas Didengar Saat Sedih, Ini Liriknya

Dalam sebuah Talkshow yang dipandu oleh Tukul Arwana pada Rabu, 2 September 2020, perempuan kelahiran Sumedang, Jawa Barat, 9 Oktober 1978 yang kerap disapa dengan Rossa atau Teh Ocha ini bercerita tentang kenangan yang muncul akibat lagu tersebut.

Halaman:

Editor: Ocsya Ade CP

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x