Jenazah WNI asal Mempawah dan Brebes yang Meninggal di Lundu Sudah Dimakamkan

- 26 November 2020, 12:14 WIB
Proses pengantaran jenazah WNI/PMI yang meninggal di Lundu, Sarawak
Proses pengantaran jenazah WNI/PMI yang meninggal di Lundu, Sarawak /KJRI Kuching/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK - Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Kuching telah membantu proses pemulangan dan pemakaman jenazah Warga Negara Indonesia (WNI) atau Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang meninggal di Lundu, Sarawak, Malaysia.

Konsul Jenderal (Konjen) RI di Kuching, Yonny Tri Prayitno menerangkan jenazah Amirudin WNI/PMI asal Brebes, Jawa Tengah telah dimakamkan di pemakaman Samariang, Kuching pada Rabu 25 November 2020.

"PMI atas nama Amirudin meninggal dunia di Lundu semasa dalam perjalanan menuju Pos CIQ Biawak, Sarawak. Atas permintaan keluarganya, jenazah dimakamkan Samariang," jelas Yonny kepada Warta Pontianak, Kamis 26 November 2020.

Baca Juga: Dua WNI asal Kalbar dan Jateng Meninggal di Lundu, KJRI Kuching Bantu Proses Pemulangan Jenazah

KJRI Kuching, kata Yonny, telah membantu semua proses penyelesaian administrasi dan dokumennya hingga proses pemakaman.

"Pemakaman berjalan lancar disaksikan wakil dari keluarga dan pendampingan dari KJRI Kuching," ujarnya.

Sementara jenazah Hermansyah WNI/PMI asal Mempawah, Kalbar yang meninggal dunia di kamar tempat tinggalnya di Lundu, Sarawak, juga telah dimakamkan di tanah kelahiran.

Baca Juga: KJRI Kuching akan Pulangkan Dua Pekerja Migran Indonesia yang Meninggal di Malaysia

"Atas permintaan keluarga, almarhum telah dipulangkan dan dimakamkan di kampung halamannya di Mempawah, Kalbar," beber Yonny.

Halaman:

Editor: Ocsya Ade CP


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x