[Pilkada 2020] Pesan Cornelis di Pilkada Serentak 2020: Jangan Abaikan Protokol Kesehatan

- 3 Desember 2020, 19:19 WIB
Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Dapil Kalbar, Cornelis
Anggota Komisi II DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Dapil Kalbar, Cornelis /Dok. Media Center Cornelis/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK – Penyelenggara Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, khususnya di Kalimantan Barat, harus disiplin dan selalu menerapkan protokol kesehatan.

"Jangan sampai ada klaster Covid-19 baru pada pilkada serentak," kata Anggota Komisi II, DPR RI, Cornelis dikutip Warta Pontianak dari ANTARA, saat berada Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Kamis 03 Desember 2020.

Secara keseluruhan, persiapan pilkada di sejumlah daerah terutama di tujuh kabupaten/kota di Kalimantan Barat sudah cukup baik.

Baca Juga: Benarkah Prabowo Dukung Paslon Nomor 01 Pilkada Kalteng 2020? Ini Faktanya

Namun, lanjut Cornelis, yang perlu di perhatikan adalah komitmen semua pihak dalam menerapkan protokol kesehatan pada hari pencoblosan 09 Desember 2020.

“Penerapan protokol kesehatan itu merupakan syarat mutlak sesuai aturan dalam pelaksanaan pilkada. Sehingga penyelenggara pemilu jangan mengabaikan dan melanggar ketentuan,” tegas Cornelis.

Kader Partai PDI Perjuangan itu, juga meminta kepada Satgas Covid-19 untuk melakukan pengawasan disiplin protokol kesehatan pada pilkada serentak 2020.

Baca Juga: Ketum Demokrat Targetkan Menangi 50 Persen pada Pilkada 2020

Apalagi petugas penyelenggara wajib menjalani rapid test. Sehingga, jika ada petugas yang hasilnya reaktif, wajib menjalani isolasi dan sesegera mungkin melakukan swab tes.

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah