4 Wanita Indonesia jadi Perwakilan G20 Ministerial of Women Conference 2021 di Itali

- 29 Agustus 2021, 00:44 WIB
Ketua KOWANI, Hadriani Uli Silalahi, Direktur & Chief Strategic Transformation and Information Officer XL Axiata, Yessie D. Yosetya, Plt. Deputi Bidang Partisipasi Masyarakat, Indra Gunawan, Ketua Komite Tetap Bidang Pendidikan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI), Rinawati Prihatiningsih, Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini, Deputi Bidang Kesetaraan Gender Kementerian PPPA, Lenny N Rosalin, dalam acara Press Conference - G20 Conference on Women's Empowerment
Ketua KOWANI, Hadriani Uli Silalahi, Direktur & Chief Strategic Transformation and Information Officer XL Axiata, Yessie D. Yosetya, Plt. Deputi Bidang Partisipasi Masyarakat, Indra Gunawan, Ketua Komite Tetap Bidang Pendidikan Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI), Rinawati Prihatiningsih, Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini, Deputi Bidang Kesetaraan Gender Kementerian PPPA, Lenny N Rosalin, dalam acara Press Conference - G20 Conference on Women's Empowerment /Humas XL/

Sementara itu Deputi Bidang Kesetaraan Gender Kementerian PPPA, Lenny N Rosalin SE, M.Sc, M.Fin mengatakan Indonesia akan terus memperkuat komitmen untuk memastikan pelaksanaan pengarusutamaan gender, perlindungan hak perempuan, pemberdayaan perempuan baik itu di tingkat Nasional maupun global.

"Kami akan terus mengawal isu-isu ini, bagaimana mengurangi kesenjangan gender di berbagai bidang pembangunan. Kita juga siap untuk menyusun kebijakan dan program-program yang tentunya untuk menutup kesenjangan gender secara menyeluruh," ujarnya

Selain itu, Ketua KOWANI, Hadriani Uli Silalahi mengatakan Presidensi G20 perlu perencanaan yang matang di tingkat Ministerial, Working Group, dan Engagement Groups baik dari segi substansi dan teknis.

"Kami sebagai bagian dari Engagement Group W20, memiliki tanggung jawab untuk memastikan kelancaran presidensi Indonesia di Tahun 2022. Untuk itu, kami didukung oleh Kantor Sherpa G20 Indonesia, mewakili pemerintah Indonesia menghadiri G20 Ministerial of Women Conference untuk melakukan observasi sebagai usaha persiapan.” ujarnya.

Baca Juga: Pembunuh Sadis Wanita yang Jenazahnya Ditemukan di Kolong Tol Jatikarya Dibekuk Polisi

Sementaea Presiden Direktur & CEO XL, Dian Siswarini mengatakan akan terus berkomitmen ikut serta secara aktif mensukseskan Presidensi G20 2022 karena ini menyangkut isu perempuan dan kesetaeaan gender.

"Ini menjadi awal saya untuk berkomitmen dimulai dengan pengembangan STEM atau pembelajaran secara terintegrasi antara pengetahuan, teknologi dan matematika untuk mengembangkan kreativitas agar mampu memecahkan masalah dalam kehidupan sehari-hari sesuai dengan agenda yang telah disepakati bersama dalam konferensi G20 di Italia.”ujarnya.

Selain itu Direktur & Chief Strategic Transformation and Information Officer XL Axiata, Yessie D. Yosetya mengatakan ke depannya perlu ada kerjasama terutama dari sektor swasta dengan Pemerintah, dan Lembaga Masyarakat sehingga program kepemimpinan perempuan di dunia usaha dan pengembangan talenta para pekerja perempuan yang lebih tangguh dan berkelanjutan.

Baca Juga: Lima Anggota DPRD Diamankan Polisi saat Dugem Bersama 7 Wanita di Tempat Hiburan Malam

"Karena tidak bisa dipungkiri bahwa kehadiran perempuan dalam posisi pimpinan merupakan hal mendasar bagi pertumbuhan ekonomi suatu negara dan dapat digunakan untuk menilai daya saing suatu negara," ujarnya. ***

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x