PT RIM Jadi Customer Terbesar di Kalbar, Zoomlion Segera Buka Cabang di Pontianak

- 14 September 2022, 17:02 WIB
Gala Dinner
Gala Dinner /Hendr/

Baca Juga: Perusahaan Film di AS akan Luncurkan NFT Bertema Looney Tunes

Untuk itu, Najib berharap agar pemberian tambahan plafond pembelian dapat bermanfaat untuk PT RIM dalam hal mengembangkan bisnisnya dan ke depan hubungan kerjasama ini dapat terus terjalin dengan baik.

Sementara itu, Direktur Operasional PT. RIM, Damianus menyampaikan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan pihak Zoomlion khususnya dalam hal penambahan plafon kredit yang mencapai Rp40 Miliar.

"Kami menyampaikan terimakasih terhadap PT Zoomlion, yang mana tadi malam (selasa-red) kita juga telah melakukan tanda tangan kerjasama terkait plafon kredit pembelian 30 unit eksavator pc 200, 300 dan doser dengan nilai keseluruhan Rp40 miliar," katanya.

Baca Juga: Dukung Larangan Ekspor CPO Dicabut, Kader Gerindra Kalbar : Awasi Perusahaan yang Memainkan DMO

Dami menilai, kalau peningkatan pemberian plafon hingga Rp40 Miliar dari Zoomlion kepada pihaknya merupakan bentuk apresiasi dan kepercayaan Zoomlion terhadap PT RIM yang selama menjalin kerjasama telah menjalankan kewajiban dengan baik.

"Jadi kami selalu menjaga hubungan kemitraan dengan semua pihak termasuk Zoomlion, dengan
historical pembayaran yang sangat baik atau Satisfactory A bahkan pembayaran lebih cepat dalam pembayaran installment, dan ini menjadikan kami sebagai customer yang dipercaya dan saat ini terbesar di Kalbar," tutupnya. ***

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x