Pemanfaatan Teknologi Tepat Guna Diharapkan Dapat Tingkatkan PAD

- 12 Juni 2024, 18:06 WIB
Kadis SP3APMD Berswafoto bersam peserta Fasilitasi Pemerintah Desa Dalam Pemanfaatan Teknologi Tepat Guna (TTG) tahun 2024
Kadis SP3APMD Berswafoto bersam peserta Fasilitasi Pemerintah Desa Dalam Pemanfaatan Teknologi Tepat Guna (TTG) tahun 2024 /HMS/

WARTA PONTIANAK – Pemerintah Kabupaten Kayong Utara melalui Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (SP3APMD) mengadakan Fasilitasi Pemerintah Desa Dalam Pemanfaatan Teknologi Tepat Guna (TTG) tahun 2024 di Gedung Pertemuan Kantor Camat Seponti, Kabupaten Kayong Utara.

Kegiatan yang difasilitasi Bidang Pemberdayaan Masyarakat Dinas SP3APMD Kabupaten Kayong Utara ini, diharapkan dapat meningkatkan pendapatan asli desa (PAD) melalui pemanfaatan teknologi tepat guna khususnya di Kecamatan Seponti.

Selain itu, melalui kerjasama dan komitmen yang kuat, desa-desa di wilayah tersebut juga dapat mencapai kemandirian ekonomi dan meningkatkan kualitas hidup warganya.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas SP3APMD Kabupaten Kayong Utara, Nendar Soeheri menegaskan, bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan efisiensi, efektivitas, dan kualitas nilai tambah.

Selain itu, TTG diharapkan dapat menunjang kinerja dan meningkatkan pendapatan asli desa, serta mendukung upaya-upaya pemberdayaan masyarakat dan program-program pemberdayaan lainnya.

"Kegiatan ini bertujuan untuk memaksimalkan potensi yang ada di desa dengan memanfaatkan teknologi yang sesuai. Dengan demikian, kita dapat meningkatkan pendapatan asli desa dan kualitas hidup masyarakat secara keseluruhan,” ujar Kepala Dinas SP3APMD Kabupaten Kayong Utara. Nendar Soeheri.

Baca Juga: Korban Kebakaran di Sukadana Terima Bantauan dari BPBD dan SP3APMD

Dikesempatan yang sama, Kabid Pemberdayaan Masyarakat Dinas SP3APMD Kabupaten Kayong Utara, Made Sulandri menyampaikan pentingnya teknologi tepat guna dalam pemberdayaan masyarakat.

"Penggunaan teknologi ini harus disesuaikan dengan kebutuhan dan potensi yang ada di setiap desa," paparnya.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah