Popnas 2021 di Palembang, Kapuas Hulu Kirim 3 Atlet Kempo

- 25 Februari 2021, 16:45 WIB
3 Atlet Kempo Kapuas Hulu saat didampingi pelatihnya
3 Atlet Kempo Kapuas Hulu saat didampingi pelatihnya /Taufik AS/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK – Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) tahun 2021 akan dilaksanakan di Kota Palembang Sumatera Selatan. Pada Popnas yang akan dilaksanakan bulan Oktober ini, Kabupaten Kapuas Hulu akan mengirimkan 3 atlet Kempo guna mewakili Kalimantan Barat.

"Saat ini 3 atlet Kempo kita sudah latihan terus di Kecamatan Silat Hilir," kata Ketua KONI Kabupaten Kapuas Hulu, Sadeq Asdarqan, Kamis 25 Februari 2021.

Sadeq menyampaikan, ajang Popnas merupakan kegiatan dari Dinas Pemuda Olahraga Provinsi, namun sebagai Ketua KONI dirinya tidak akan lepas tangan terhadap atlet - atlet yang bertanding pada Popnas nanti karena mereka yang bertanding itu merupakan atlet dari Pengkap Perkemi dibawah naungan KONI Kabupaten Kapuas Hulu.

"Bagaimana pun kita bantu atlet tersebut dengan memberikan semangat agar mereka termotivasi dalam mengikuti Popnas," ujarnya. 

Baca Juga: Sepak Bola Jadi Cabor Tambahan Kontingen Kalbar pada Popnas 2021

Sadeq mengaku bangga ada atlet Kempo Kapuas Hulu bisa mengikuti ajang Popnas, dengan begitu kemampuan atlet - atlet Kapuas Hulu juga diperhitungkan diluar.

"Pada Popnas nanti, saya tidak berani mengtargetkan apa - apa pada atlet Kempo tersebut. Tapi saya harap mereka bisa mengharumkan Kapuas Hulu," ujarnya.

Sadeq mengharapkan, dengan berangkatnya 3 atlet Kempo ke Palembang tersebut, paling tidak ada perhatian dari Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas Hulu. "Kami harap juga ada pihak ketiga membantu keberangkatan 3 atlet kita," jelasnya. 

Baca Juga: Sudah Tamat Sekolah Masih Bisa Jadi Atlet Popnas? Ini Penjelasannya

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x