Kevin/Marcus Takluk dari Pasangan Malaysia di Perempat Final Olimpiade Tokyo

- 29 Juli 2021, 13:26 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia Kevin/Marcus
Pasangan ganda putra Indonesia Kevin/Marcus /Tangkapan layar Instagram @kevin_marcus/

WARTA PONTIANAK - Pupus sudah impian ganda putra peringkat satu dunia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon untuk memperoleh medali usai takluk secara mengejutkan dari pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik di perempat final turnamen bulu tangkis Olimpiade Tokyo, Kamis 29 Juli 2021.

Sebelumnya, dalam tujuh pertemuan kedua pasangan di turnamen internasional, kesemuanya selalu dimenangkan oleh ganda putra terbaik Indonesia Kevin/Marcus.

Namun, tujuh kemenangan berturut-turut tersebut  harus terhenti, karena di pertemuan yang ke delapan di turnamen penting ini, Aaron/Soh membalas kekalahannya atas Kevin/Marcus dengan straight game. 

Baca Juga: Indonesia Puasa Medali di Ganda Campuran usai Praveen/Melati Kandas di Olimpiade Tokyo

Pada game pertama, Kevin/Marcus terlihat tak mampu meladeni permainan serangan dengan smash keras yang diperagakan oleh pasangan Malaysia. 

Permainan Kevin/Marcus pun sulit berkembang, dan tak mampu melakukan serangan balik, sehingga lawan dapat menghakhiri game pertama dengan skor 14-21.

Begitu juga dengan game kedua, pasangan berjuluk Minions ini tampak kesulitan keluar dari tekanan ganda putra peringkat sembilan dunia, karena belum menemukan pola permainan yang pas. 

Baca Juga: Kandaskan Perlawanan Ganda Putra Korsel, Hendra/Ahsan ke Perempat Final Olimpiade Tokyo

Sempat menyamakan kedudukan menjadi 16-16 pada game ini, namun keberuntungan belum memihak Kevin/Marcus, sebab harus takluk dengan skor 17-21 atas pasangan Malaysia. 

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah