Samsung Bakal Luncurkan Galaxy S21 Pekan Depan, Simak Spesifikasi dan Harganya

- 7 Januari 2021, 19:08 WIB
Samsung Galaxy S21 Series meluncur Tanggal 14 Januari /
Samsung Galaxy S21 Series meluncur Tanggal 14 Januari / /

 

WARTA PONTIANAK - Samsung berencana meluncurkan ponsel flagship terbarunya, Galaxy S21 diawal tahun 2021 ini.

Kabar kehadiran Samsung Galaxy S21 sudah terendus sejak akhir tahun 2020.

Namun Samsung baru memberi kejelasan melalui akun resmi Instagram miliknya.

"Pengalaman Anda akan menjadi lebih epic," papar Samsung dengan menyertai video pendek dalam unggahan di akun Instagram @samsungIndonesia.

Sementara diketahui peluncuran Samsung Galaxy S21 akan dilakukan pada 14 Januari 2021 pukul 22.00 WIB melalui situs Samsung.com.

Baca Juga: Hp Murah Sejuta Fitur, Berikut Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A02S

Setelah peluncuran, seperti diberitakan Pikiran Rakyat berjudul "Akhirnya Terungkap, Samsung Bakal Luncurkan Galaxy S21 Pekan Depan, Simak Bocorannya" Samsung juga mengkonfirmasi pre-order ponsel tersebut yang dibuka satu jam setelahnya.

Ponsel yang akan bersaing dengan produk flagship lain keluaran Xiomi Mi 11, dan vivo X50 Pro ini bakal menggunakan Exynos 2100. Chipset ini disebut Samsung lebih mempuni dan jadi pesaing dari Snapdragon 888.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x