Cek Fakta! Poster tentang Penyakit Stroke yang Serang Anak-anak Adalah Efek Samping Covid-19

- 2 November 2021, 23:59 WIB
Poster tentang penyakit stroke yang serang anak-anak adalah efek samping Covid-19 ternyata adalah hoaks
Poster tentang penyakit stroke yang serang anak-anak adalah efek samping Covid-19 ternyata adalah hoaks /Dokumen Turnbackhoax.id/

WARTA PONTIANAK - Kabar mengenai Poster tentang penyakit stroke yang serang anak-anak adalah efek samping Covid-19 beredar dan viral di media sosial.

Sontak, kabar tersebut membuat jagad maya heboh dan ramai menjadi perbincangan warganet.

Informasi tersebut disampaikan melalui akun Facebook Lydia DelRossi yang membagikan ulang sebuah narasi yang diunggah oleh akun Facebook dengan nama pengguna ‘Anna O’Sullivan’. Dalam unggahan tersebut, terlihat sebuah bus dengan poster tentang penyakit stroke yang menyerang anak-anak. Unggahan tersebut juga disertai dengan narasi yang menyatakan bahwa penyakit stroke yang menyerang anak-anak merupakan efek samping dari vaksin Covid-19.

Baca Juga: Cek Fakta! Peserta Tahfiz Al-Quran Tingkat Dunia Tidak Diperhatikan Istana

Adapun, narasi yang dituliskan dalam unggahan akun Facebook Lydia DelRossi setelah diterjemahkan dalam bahasa Indonesia adalah seperti di bawah ini.

“Jika foto ini tidak menggambarkan “iklan ini telah direncanakan dari awal” saya tidak tahu lagi….anak-anak tidak dapat terkena Stroke – itu merupakan efek samping dari suntikan vaksin yang akan diberikan kepada mereka”

NARASI DALAM GAMBAR:

“Terlihat di Whitby di Terminal Durham…apakah mereka menormalisasi sesuatu yang akan terjadi??

ANAK-ANAK JUGA DAPAT TERKENA STROKE
WASPADAI GEJALANYA”

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x