5 Ragam Cara Tradisional Mendeteksi Jenis Kelamin Bayi di Kandungan

- 5 Mei 2021, 09:30 WIB
DETEKSI JENIS KELAMIN BAYI
DETEKSI JENIS KELAMIN BAYI /PIXABAY / PUBLICDOMAINPICTURES/

WARTA PONTIANAK - Untuk mendeteksi jenis kelamin bayi, ibu hamil perlu melakukan USG ke dokter kandungan. Namun, sampai saat ini, metode tradisional juga masih banyak digunakan dan dipercaya oleh masyarakat untuk mendeteksi jenis kelamin bayi.

Meski cara tradisional untuk mendeteksi jenis kelamin bayi tidak bisa dibuktikan secara medis, masih banyak orang yang meyakini dan “berpedoman” pada cara tersebut. Penasaran apa saja cara yang sering digunakan orang untuk mendeteksi jenis kelamin bayi?

Berikut adalah beberapa cara tradisional yang sering digunakan untuk menebak jenis kelamin bayi dikutip dari Alodokter.com, Selasa 4 Mei 2021:

Baca Juga: Berikut Cara Mengatasi Batuk pada Bayi di Rumah

1. Melihat kondisi kulit wajah

Untuk mengetahui jenis kelamin bayi yang dikandung, banyak orang yang mencoba mendeteksinya melalui kebersihan kulit wajah ibu hamil.

Ibu hamil yang memiliki kulit wajah bersih dan tidak berjerawat diyakini sedang mengandung bayi laki-laki. Sebaliknya, jika kulit ibu hamil kusam atau lebih berjerawat dari sebelumnya, maka dipercaya bayi yang dikandungnya berjenis kelamin perempuan.

2. Memerhatikan kesehatan rambut

Kesehatan rambut ibu hamil juga diyakini bisa menjadi “cerminan” jenis kelamin bayi yang dikandung, lho! Ibu hamil yang rambutnya terlihat lebih lebat dan berkilau dipercaya sedang mengandung bayi laki-laki. Sebaliknya, rambut yang terlihat lebih tipis dan kusam selama kehamilan menjadi pertanda sedang mengandung bayi perempuan.

Halaman:

Editor: Suryadi

Sumber: alodokter.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah