Ingin Punya Anak, Tahanan di Palestina Nekat Selundupkan Spermanya ke dalam Kantong Keripik

21 Januari 2022, 12:55 WIB
Ilustrasi sperma /pixabay/

WARTA PONTIANAK - Diduga ingin memiliki anak dari luar penjara, seorang teroris di Palestina nekat selundupkan sperma ke dalam kantong keripik kentang.

Salah satu tahanan teroris yang dibebaskan, Rafat Al-Qarawi, mengatakan dia menjadi ayah dari empat anak dengan cara menyelundupkan sperma tersebut.

Ia menuturkan tas berisi sperma juga dibungkus berbeda untuk menunjukkan kepada istri.

Baca Juga: 5 Orang Tewas saat Truk Tronton Lindas Belasan Kendaraan di Balikpapan

"Kami menyelundupkan [sperma] melalui kantin. Tahanan Palestina itu memberi keluarganya lima barang dalam satu tas," kata Al-Qarawi, dikutip dari Jerussalem Post, Kamis, 20 Januari 2022.

"Ini seperti pergi ke supermarket dan Anda ingin memberi keluarga Anda sesuatu, hadiah, permen, kue, jus, madu, apa pun yang Anda inginkan," ucapnya.

Al-Qarawi juga mengatakan penyelundupan sperma itu dilakukan setelah menerima kunjungan keluarga sebelumnya.

Baca Juga: Tertangkap Curi Kotak Amal Masjid, Maling di Pontianak Ini Malah Dibungkus Kain Kafan oleh Warga

"101 anak diduga lahir dengan cara ini," demikian laporan PMW.

Al-Qarawi adalah anggota Brigade Martir Al-Aqsa dan ditangkap serta dijatuhi hukuman 15 tahun karena aktivitasnya selama Intifadah kedua, menurut PMW. Dia dibebaskan pada Maret tahun 2021 lalu.

Disclaimer: Artikel ini sebelumnya telah tayang di Pikiran Rakyat.com dengan judul "Ingin Punya Anak di Luar Penjara, Teroris Palestina Selundupkan Sperma Melalui Kantong Keripik"

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler