Bupati Fransiskus Diaan: ASN Tak Ada Lagi Blok

- 3 Maret 2021, 17:40 WIB
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan /Taufik AS/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK –  Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan mengingatkan kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu, jangan ada lagi kubu - kubuan atau blok - blokan, karena Pilkada sudah selesai dan saat ini Kabupaten Kapuas Hulu sudah memiliki pemimpin baru yakni dirinya dan Wahyudi Hidayat.

"Sekarang ini bagaimana sama-sama membangun Kapuas Hulu. Untuk itu mari kita sama-sama membangun Kapuas Hulu yang harmonis, energik, berdaya saing, amanah dan terampil (HEBAT)," katanya Rabu 3 Maret 2021.

Pria yang akrab disapa Sis ini mengajak seluruh ASN di Pemerintahan Kabupaten Kapuas Hulu untuk mendukung semua program Bupati dan Wakil Bupati, sesuai visi misi kepala daerah.

Baca Juga: Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu Silaturahmi ke Rumah Rakyat

"Kami akan terus membangun Kapuas Hulu untuk lebih baik kedepannya," ujarnya.

Sementara Wakil Bupati Kapuas Hulu, Wahyudi Hidayat juga mengingatkan agar para ASN bertugas melayani masyarakat dengan penuh tanggung jawab, serta bersemangat dalam bekerja untuk membangun Kabupaten Kapuas Hulu yang HEBAT.

"Untuk mewujudkan Kapuas Hulu yang HEBAT, tentunya butuh kerjasama yang baik seluruh pihak, termasuk ASN itu sendiri. Pastinya kami tidak bisa bekerja sendiri, tanpa ada dukungan semua pihak, karena Kapuas Hulu adalah milik kita bersama," ujarnya.

Baca Juga: Sis dan Wahyu Siap Jalankan Visi Misi Kapuas Hulu HEBAT

Wahyudi juga menambahkan, saat ini kalau Fransiskus Diaan-Wahyudi Hidayat adalah merupakan Bupati dan Wakil Bupati Kapuas Hulu seluruh masyarakat Kapuas Hulu.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x