Debat Pertama Cawapresma IAIN Pontianak 2024

- 19 Februari 2024, 21:10 WIB
Peserta dan Panelis Debat Cawapresma IAIN Pontianak 2024
Peserta dan Panelis Debat Cawapresma IAIN Pontianak 2024 /Rifqi/

WARTA PONTIANAK – Debat pertama calon Wakil Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak periode 2024-2025 dengan tema “Peran Mahasiswa dalam Meningkatkan Partisipasi Aktif dalam Pembangunan Kampus” berlangsung di Aula Abdul Rani IAIN Pontianak pada Senin 19 Februari 2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh Tamam selaku mantan ketua DEMA-I 2018 dan mantan ketua DEMA-I 2020, Sopiyullah.

Selain itu, debat juga dihadiri oleh tim Sukes dari setiap pasangan calon, kemudian mahasiswa IAIN Pontianak yang turut meramaikan perdebatan pertama ini.

Debat ini dibuka oleh Fauzi Rahman Ali, selaku Ketua Umum Senat Mahasiswa (SEMA) IAIN Pontianak yang mengatakan bahwa, adanya debat paslon ini diharapkan dapat memberikan ruang untuk meyakinkan para pemilih dengan penyampaian visi serta gagasan yang ditawarkan.

“Harapan saya, dalam debat ini semoga bisa memberikan para calon kandidat menyampaikan visi dan misi untuk meyakinkan para pemilih nantinya. Karena mahasiswa harus melihat kualitas dari setiap calon pemimpinnya,” jelas Fauzi.

Dari tema tersebut, terbagi tiga sub tema didalamnya, yaitu tentang Hak dan Kewajiban Mahasiswa, Organisasi Mahasiswa, dan alur birokrasi yang menjadi inti dari perbedatan kali ini.

Rizal Muhaimin, selaku wakil dari pasangan calon 01 mengatakan, tentang sub tema yang ke tiga bahwa ada dua konsep didalam alur birokrasi yaitu interupsi dan koordinasi. Selain itu, DEMA-I harus secara masif merespon aspirasi dari mahasiswa agar hak dan kewajiban dapat tersalurkan.

“Sifat interupsi tuh dari atas ke bawah, dan sifat koordinasi itu dari bawah ke atas seperti HMPS ke DEMA-I, DEMA-F ke DEMA-I , UKM UKK ke DEMA-I. Dari DEMA-I ke bawah seperti ke DEMA Fakultas itu interupsi. DEMA-I harus aktif dalam merespon aspirasi-aspirasi mahasiswa agar DEMA bisa menyalurkan aspirasi tersebut sehingga hak dan kewajiban terpenuhi,” ucap Rizal.

Baca Juga: Mahasiswa Raih Penghargaan Super Growing UMKM di Shopee Super Awards 2023 Berkat Racik Parfum Heura

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: Rifqi Al Furqon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x