Selama Ramadhan, Lapas Perempuan Pontianak Miliki Program Khatam Qur'an

- 22 Maret 2024, 00:33 WIB
Kakanwil Kemenkum dan HAM Kalbar, Muhammad Tito Adrianto didampingi, Kepala Lapas Perempuan Kelas 2A Pontianak, R Tarbiati
Kakanwil Kemenkum dan HAM Kalbar, Muhammad Tito Adrianto didampingi, Kepala Lapas Perempuan Kelas 2A Pontianak, R Tarbiati /HMS/

WARTA PONTIANAK – Selama bulan Suci Ramadhan tahun 2024, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas 2A Pontianak memiliki program khatam Qur’an.

“Dimulai dari hari pertama hingga hari ke 15 puasa,” ungkap Kepala Lapas Perempuan Kelas 2A Pontianak, R Tarbiati kepada wartawan saat Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-60, Kamis 21 Maret 2024.

Menurut R Tarbiati, program khatam Quran tersebut diikuti sebanyak 100 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Dan dari jumlah tersebut, sebanyak 5 orang WBP Lapas Perempuan Kelas 2A Pontianak, berhasil mengkhatamkan Alquran dalam satu hari. Namun ada juga yang mengkhatamkan Alquran di hari ketiga dan hari kelima puasa.

“Program khataman Quran tersebut akan berakhir di hari ke 15 Ramadhan. Mereka yang mampu mengkhatamkan Qur’an hingga batas waktu yang ditentukan, maka akan mendapatkan penghargaan,” tuturnya.

Sementara penghargaan yang akan diberikan nanti, hanya untuk memotivasi, dengan harapan, WBP semangat dan menjadi lebih baik.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Barat, Muhammad Tito Adrianto meminta kepada seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan keagamaan selama bulan suci Ramadhan.

Baca Juga: Kanwil Kemenkumham Kalbar Pastikan 5.091 WBP Mendapatkan Hak Pilih Dalam Pemilu

“Seperti program khatam Qur’an selama 15 Ramadhan yang dilakukan di Lapas Perempuan, Lapas maupun di Rutan. Bahkan tidak hanya itu, terdapat kegiatan lain, diantaranya pesantren kilat dan perlombaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ),” ungkapnya.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x