Nizar: Pemuda Jangan Cuma Diam dan 'Ngeluh'

- 28 Oktober 2020, 16:17 WIB
Ketua Forum Pemuda Pelopor Kalbar, Nizar Hartady
Ketua Forum Pemuda Pelopor Kalbar, Nizar Hartady /Indri Rizkita/WARTA PONTIANAK

WARTA PONTIANAK - Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober menjadi pengingat untuk meningkatkan rasa nasionalisme sebagai pemuda bangsa.

Baca Juga: Update Kasus Corona 28 Oktober 2020 di Indonesia

Ketua Forum Pemuda Pelopor Kalbar, Nizar Hartady, memaknai sumpah pemuda dengan menyatukan perjuangan anak muda Indonesia.

Menurutnya, makna sumpah pemuda bagi bangsa Indonesia yang pertama yaitu menyatukan perjuangan bangsa Indonesia. Perjuangan para pemuda dalam mendapat kemerdekaan sangat besar.

"Kala itu, pemuda dan pemudi tokoh Sumpah Pemuda telah mengorbankan waktu, tenaga, pikiran, moral, bahkan harta benda demi menyatukan bangsa Indonesia. Tanpa makna Sumpah Pemuda serta perjuangan pemuda dan pemudi kala itu, mungkin saja Indonesia tak mencapai kesatuan untuk melawan penjajah negeri. Para pemuda pemudi terbukti berhasil menyatukan keutuhan Indonesia," ungkapnya kepada WARTA PONTIANAK, Rabu, 28 Oktober 2020.

Baca Juga: Niat Redakan Massa, Anggota DPD RI Bali Malah Dipukul Pendemo

Nizar mengatakan, banyak hal yang bisa dilakukan anak muda saat ini dengan melakukan aksi nyata untuk perubahan bangsa ini.

"Aksi nyata yang bisa dilakukan anak muda adalah dengan memanfaatkan sumber daya yang ada dari berbagai bidang seperti lingkungan, pendidikan, wirausaha, teknologi, pangan, dan lain-lain. Belum lagi saat ini kita berada di tengah pandemi, anak muda dituntut melakukan inovasi yang berguna untuk masyarakat," ujar Founder Gerakan Senyum Kapuas ini.

Baca Juga: Habib Bahar bin Smith Minta Perlindungan Komisi III DPR usai Kembali Jadi Tersangka

Halaman:

Editor: M. Reinardo Sinaga


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah