INDOPRIDE! Melorot di Posisi 7 PMGC 2020 Dubai, Aray Yakin BTR 'Comeback'

- 26 Januari 2021, 18:54 WIB
PMGC Season 0
PMGC Season 0 /channel youtube PUBG Mobile Esport/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK - Seorang pemain profesional PUBG Mobile di Pontianak, Aray memprediksi Bigetron akan comeback (kembali) memperbaiki performa di hari terakhir kejuaraan PMGC season 2021, yang digelar di Dubai.

“Biasanya di match (pertandingan) terakhir, BTR akan comeback (kembali)  itu terbukti di turnamen biasanya mereka (BTR) akan memperbaiki performa di pertandingan akhir,” ujar Aray, salah satu pemain di Tim INDO NOFEAR ALLIANCE, saat diwawancarai Warta Pontianak melalui pesan singkat Whatsapp, Selasa 26 Januari 2021.

Tidak hanya itu, pada persaingan point antara BTR dan posisi klasmen teratas sementara 4am hanya terpaut 65 point sehingga pertandingan di hari terakhir akan berangsung ketat.

Baca Juga: INDOPRIDE! Dukung Tim Indonesia di PMGC 2020 Dubai Season 0 dan Tonton di sini!

“Ini hari terakhir yang akan memainkan 8 match ( permainan) pastiny di hari terakhir jni seluruh tim akan berlomba dan berhati-hati dalam melakukan permainan dalam menjaga placement point (jumlah point),” tambahnya.

Walaupun memiliki kesempatan, Bigetron harus mewaspdai permainan 4am dan Zeus Esport yang tampil konsisten pada pertandingan di hari ke 3 kemarin terutama Zeus Esport yang dengan cepat merangkak di posisi 2 dengan penampilan yang mengejutkan.

“4am itu seperti pawang zona karena zona terakhir selalu berpihak dengannya, hal itu diakui langsung Luxxy dari akun twitternya, sementara Zeus Esport yang tidak diunggulkan secara mengejutkan tampil gemilang di hari ke 3 dengan menyamai placement point (jumlah point) dengan 4am,” tutupnya.

Baca Juga: INDOPRIDE! Ini Tanggapan Fans Bigetron Asal Pontianak di Final PMGC Season 0 Dubai

Doa dan semangat dari penggemar di Pontianak terus diberikan bagi BTR_S1nyo sebagai pelatih agar dapat meracik ramuan dalam menentukan strategi untuk menang dan membawa pulang piala juara dunia.

Tonton match di sini, yang saat ini sudah memasuki pertama di peta erangel, di mana sampai berita ini diturunkan, Aerowolf akhirnya bisa chicken dinner, berada di posisi pertama di match pertama, dan BTR di posisi ke-3 :

Dukung terus 2 tim Indonesia agar memberikan yang terbaik di ajang tingkat dunia dengan menggaungkan #INDOPRIDE.***

Editor: M. Reinardo Sinaga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x