Dengan Budget Tidak Sampai Rp2 Jutaan, Kamu Bisa Dapatkan 5 Smartphone Ini

18 Februari 2021, 15:12 WIB
Ilustrasi: Smartphone /Gerd Altmann/ Pixabay /Pixabay

WARTA PONTIANAK – Berbicara seputar handphone (HP) terbaik, memang tidak ada habisnya. Karena begitu banyak Smartphone (HP) yang dijual, bahkan dekeluarkan oleh perusahaan-perusahaan ternama di dunia. Bahkan, perusahaan HP berlomba lomba menghadirkan Smartphone dengan spesifikasi harga yang bervariasi, mulai dari harga Rp1 jutaan sampai harga puluhan juta rupiah.

Berikut ini Kami akan membahas bebarapa HP terbaik dengan harga Rp1-2 jutaan yang cocok buat penguna smartphone di Indonesia tahun 2021, seperti dikutip dari berbagai sumber: 

  1. XIOMI POCOPHONE M3 (Rp1.799.000)

Di urutan pertama ada xiomi M3. Smartphone terbaru dari jajaran Pocophone series ini baru saja di launching beberapa waktu yang lalu dengan membawa spesifikasi tinggi dan terbaru dari kelas menengah, dan membawa Smartphone ini mendapat julukan ‘Entry-Level Killer’.

Baca Juga: Bikin Ngiler... Sony Keluarkan Smartphone Untuk Konten Kreator, Berikut Spesifikasinya

Karena Pocophone M3 ditenagai dengan Snapdragon 662 dengan dukungan GPU Adreno 610, serta memiliki memori RAM  6/128 GB untuk varian tertingginya. Sehingga, sangat tidak heran jika smartphone merek ini sangat diburu mayoritas penguna smartphone di Indonesia.

Terutama para pengemar MI fans yang melihat sebuah smartphone dari sisi spesifikasi, chipshet dan peformanya.

Masuk kebagian display, smarthphone yang satu ini sudah sangat menarik karena sudah mengunakan panel IPS beresolusi full SD+ (6.53 IPS LCD, 1080P, 19.5 aspect ratio). Bahkan dibandingkan dengan kompetitor dengan kelas harga yang sama, belum pernah ada yang mengunakan panel SD+ direntang harga Rp1 sampai Rp2 jutaan saja.

Untuk bagian kamera terpasang 48MP (main f/1.8) +2MP (macro f/2.4) 2MP (depth sensor).

Bagian baterai mengunakan baterai monster dengan kapasitas 6000Mah, dengan fitur fast charger 18 watt yang pengunaannya tahan dalam waktu 2 hari untuk pengunaan normal.

 Baca Juga: Lightweight Fungsion Hadir di Versi Baru, PUBGM Bisa Dimainkan di Semua Smartphone

  1. SAMSUNG A12 (RP. 2.370.000)

Samsung jenis ini adalah Samsung kelas Entry-level dengan harga Rp2 jutaan.

Spesifikasi Samsung ini mengunakan chipset mediatex P35, dengan dukungan GPU power VIAR GE5830, serta memiliki dukungan memori RAM 6/128 GB untuk varian tertingginya.

Kamera mengunakan cuard camera dengan resolusi 48 MP kamera utama berlensa wide dengan f20, 5MP kamera ultra wide, 2MP kamera macro, 2MP depth sensor, serta 1 kamera serfi denagn resolusi 8MP.

Bateri mengunakan kapasitas sangat besar yaitu 5000Mah dengan fitur fast charger 15 watt, yang bisa digunakan dalam jangka waktu seharian dengan pengunaan yang normal.

 Baca Juga: Masa Depan Smartphone LG Bakal Rilis Handphone Dapat Digulung

  1. XIOMI REDMI NOT 9 (Rp. 2.100.000)

Smartphone satu ini merupakan smartphone terbaik dan terlaris di kelas Rp2 jutaan di tahun 2020 yang lalu, karena smartphone ini juga sudah memiliki semua hal yang wajib dimiliki sebuah smartphone di kelas harga Rp2 jutaan, membuat Redmi Not 9 sampai saat ini masih sangat banyak peminatnya.

Spesifikasinya, Redmi Not 9 ini dibekali dengan chipset helio G85 dengan dukungan GPU mali G52MC2 serta emiliki memori RAM 6/126 GB untuk versi tertingginya di pasar global.

Tentu saja smartphone ini pasti akan seimbang dengan Pocophone M3, kalau dilihat dari peforma multitasking dan juga peforma gaming.

Bedanya handphone ini menyajikan tampian premium layaknya seperti HP dengan kelas harga Rp3-4 jutaan dengan body dan material yang digunakannya sama sekali tidak telihat bahwa HP ini berada di kelas harga entry-level.

Baca Juga: Smartphone atau Laptop, Mana yang Lebih Baik?

Masuk ke bagian Kamera, Xiomi Redmi Not 9 memliki resolusi 48MP (main f/1.8) +8MP (ultra wide f/2.2) +2MP (macro f/2.4,AF) + depth sensor, serta 1 kamera selvi dengan resolusi 13MP.

Baterai 5020Mah dengan dibekali fast charger 18 watt cukup untuk pengunaan nomal. 

  1. XIOMI REDMI 9T (Diperkirankan Rp1.800.000)

Smartphone satu ini adalah smartphone terbaik dari brand XIOMI yang nantinya akan diriliris di Indonesia juga dan kemungkinan besar akan redbranding menjadi Redmi 10 nantinya.

Dengan membawa spesifikasi tinggi kelas menengah dengan chipset snapdragon 662 dengan didukung GPU Adreno 610, serta memiliki memori RAM 6/128 GB untuk varian tertingginya.

Smartphone ini juga memiliki keungulan dari segi desain body yang dimilikinya lebih premium dan juga set-up cuard kamera yang dimilikinya bakalan lebih ungul dari Pocophone M3 Indonesia, dimana smartphone ini memiliki cuard camera 48MP kamera utama, 8MP kemera ultra wide,2 MP kamera macro, 2MP kamera depth sensor, serta satu kamera selfi dengan resolusi 48MP yang kemampuannya bakal mengimbangi Redmi Not 9 dan meningalkan jauh saudaranya yaitu Pocophone M3 dari segi kameranya.

Baca Juga: Musisi Ini Membutuhkan Daya Baterai Smartphone Tahan Lama

Baterai dibekali dengan kapasitas monster 6000Mah dengan fitur fast charger 18 watt, yang mengimbangi Pocophone di kelas harga yang sama. 

  1. INFINIX NOT 7 (Rp2.125.000)

Smartphone ini dirilis pada bulan Juli tahun 2020 lalu dengan berbekal chipshet mediatex helio G70 dan RAM sebesar 6/128GB yang memiliki performa sangat baik buat bermain game, karena dibuktikan dengan skor antutu (sistem kenerja prosesor) yang mencapai 190373 yang sangat baik untuk game.

Baca Juga: Realme Pecahkan Rekor Penjualan Smartphone Terbaik

Untuk dari segi kamera, INFINIX dibekali dengan 4 buah kamera dengan kamera utama beresolusi 48MP (wide kamera), 2MP (macro kamera), 2MP (depth sensor), 2MP (vidio recorder),dan di tambah lagi dengan kamera selfi yang dibekali resolusi 16MP. ***

 

Editor: Yuniardi

Tags

Terkini

Terpopuler