Penggemar Mobile Legends, Ini Rekomendasi Lima Platform untuk Beli Diamond

- 18 November 2021, 22:38 WIB
Game Mobile Legends Bang Bang.
Game Mobile Legends Bang Bang. //Tangkapan layar YouTube.com/ jessnolimit/

Berikutnya adalah melalui situs voucher game online yang dapat kita gunakan untuk top up game apapun. Salah satunya bisa kita gunakan untuk top up ml.

Caranya bagaimana? Kamu hanya perlu memberikan user id kamu dan server yang digunakan di Mobile Legends, kemudian lakukan pembayaran.

Untuk melakukan pembayaran juga sangat fleksibel. Situs ini juga seringkali melakukan promo event hingga memberikan cashback.

Metode pembayaran yang disediakan di unipin adalah e-Wallet (Doku, serbaPay dan Unipin), M Banking, ATM, Alfamart, Kartu Kredit, Pulsa (Telkomsel, XL, Indosat dan Axis) dan Voucher yang disediakan Unipin.

Baca Juga: Beli yang Mana, Ini Empat Smartphone Terbaik yang Harganya di Bawah Rp5 Juta

3. Tokopedia

Tokopedia juga menyediakan layanan secara khusus di halaman khusus yang menjual voucher online game seperti Mobile Legends, Free fire, AOV, dan masih banyak lagi.

Untuk pembelian voucher Mobile Legends di sini, cukup pilih berapa banyak diamond yang dibutuhkan, lalu pilih metode pembayaran. Nantinya, pembeli akan mendapatkan SMS terkait voucher yang telah dibeli.

Selanjutnya, masuk ke situs resmi Mobile Legends dan kemudian masukan user id serta server kamu. Setelah itu, diamonds akan dikrimkan dalam waktu 10-30 menit.

Metode pembayaran yang disediakan adalah ATM, Internet Banking, Indomart, Alfamart, Kartu Kredit dan Pulsa (Telkomsel, XL, Indosat dan Axis) Serta bisa juga melalui E Wallet (Doku, SerbaPay dan Unipin.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x