Ini Peringkat Reputasi Girl Band Korea Selatan, Dari BLACKPINK hingga Weki Meki

- 14 Maret 2021, 16:23 WIB
Blackpink.
Blackpink. /Instagram/@blackpinkofficial

WARTA PONTIANAK – Saat ini industri musik Korea Selatan sangat terkenal di seluruh dunia. Industri musik Korea Selatan banyak menciptakan Idol Grup yang berbakat dan sangat hebat. Tidak hanya itu, personil  di dalam Idol Grup itu juga memiliki paras yang sangat cantik dan menawan.

Baru saja Institut Penelitian Bisnis Korea telah mengungkapkan peringkat reputasi Girl Band grup untuk bulan Maret 2021.

Pemeringkatan ditentukan melalui analisis partisipasi konsumen, liputan media, interaksi, dan indeks komunitas dari berbagai Girl Band, menggunakan data besar yang dikumpulkan dari 14 Februari 2021 hingga 14 Maret 2021.

BLACKPINK mempertahankan tempat mereka di bagian atas bulan ini dengan indeks reputasi sebesar 3.672.760.

Frasa dengan peringkat tinggi dalam analisis kata kunci BLACKPINK adalah kata Rosé, On The Ground, dan Solo.

Baca Juga: Baru Dirilis 1 Hari, Lagu ‘On The Ground’ Rose BLACKPINK Puncaki Chart di 51 Negara

Analisis tentang positif dan negatif BLACKPINK mendapatkan skor reaksi positif sebesar 76,50 persen.

Di posisi kedua ada Brave Girls, yang popularitasnya saat ini meroket setelah lagu mereka "Rollin" baru-baru ini menjadi viral.

Brave Girl naik ke peringkat kedua bulan ini dengan indeks reputasi sebesar 3.556.213.

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x