Simak 12 Makanan Khas Imlek yang Dipercaya Membawa Keberuntungan dan Rezeki

- 27 Januari 2022, 19:35 WIB
Ilustrasi Imlek
Ilustrasi Imlek /Pixabay/

WARTA PONTIANAK - Tahun Baru Imlek 2022 ditandai dengan shio Macan Air yang memiliki banyak karakter dan kekuatan. Namun apa pun shio yang berubah setiap tahunnya, perayaan Imlek selalu diramaikan dengan makanan-makanan khas pembawa keberuntungan yang sama.

Namun wajib diketahui jika setiap makanan memiliki filosi dan makna yang berbeda mengenai keberuntungan. Dilansir dari Chinahighlights, ini makanan pembawa keberuntungan yang harus disantap kala merayakan Tahun Baru Imlek!

1. Kue keranjang (Nian Gao)
Kue keranjang dipercaya dapat memberikan keberuntungan berupa gaji lebih besar atau jabatan lebih tinggi. Itu karena pelafalan Nian Gao yang mirip dengan makna "meningkat dari tahun ke tahun."

Baca Juga: Punya Kulit Halus dan Lembut Perawatannya Mudah dan Tak Mahal, Cukup Gunakan Empat Daun Berikut Ini

2. Ikan utuh
Ikan dipercaya mampu mendatangkan kelimpahan harta dan kemakmuran. Dalam bahasa Tiongkok ikan terdengar seperti kata 'surplus' atau sesuatu yang lebih banyak atau bertambah.

3. Buah Jeruk
Tampilan buah jeruk yang kuning keemasan dianggap mirip dengan bongkahan emas sehingga makan jeruk saat perayaan Imlek dipercaya dapat mendatangkan kekayaan dan kesempurnaan.

4. Pangsit
Pangsit atau dimsum juga dipercaya dapat memberikan kelimpahan dan kekayaan karena bentuknya yang mirip dengan perak batangan yang bentuknya mirip kapal. Berbeda isian pangsit ternyata juga memiliki makna yang berbeda.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Lengkap Jumat 28 Januari 2022 Besok, Libra Harus Diet Hingga Scorpio Atur Pola Makan

5. Lumpia
Lumpia juga menjadi camilan khas Imlek yang dipercaya dapat mendatangkan banyak rezeki, kebahagiaan dan kekayaan karena bentuk dan warnanya yang mirip batang emas.

6. Ronde (Tang Yuan)
Tang yuan atau lebih akrab disebut ronde di sini ternyata juga dijadikan makanan khas Imlek karena bentuknya yang bulat dipercaya dapat menjaga kebersamaan, keakuran dan keutuhan keluarga.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Fimela


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x