Bikin Hidup Kamu Lebih Lama, Cara Sederhana Ini Jika Rutin Dilakukan Bisa Panjangkan Umur

- 25 September 2023, 23:58 WIB
Ilustrasi kebiasaan yang bikin panjang umur
Ilustrasi kebiasaan yang bikin panjang umur /Mikhail Nilov/Pexels

WARTA PONTIANAK – Sejumlah penelitian menyebutkan orang yang mengikuti perubahan gaya hidup tertentu cenderung hidup lebih lama dibandingkan mereka yang tidak.

Aktivitas yang dimaksud termasuk hal-hal seperti mengatur pola makan, mematikan TV dan keluar rumah, meningkatkan interaksi sosial, dan berhubungan seks.

Berikut sejumlah cara sederhana yang dapat membuat Kamu panjang umur.

Baca Juga: Shopee Jadi E-commerce Paling Banyak Digunakan Pelaku Usaha Lokal, Fitur Live Streaming Jadi Andalan Berjualan

1. Berjemur Sinar Matahari

Harapan hidup dapat ditingkatkan hanya dengan pergi keluar dan berjemur. Paparan sinar matahari memicu sel-sel di kulit memproduksi vitamin D.

Kekurangan vitamin D dapat mengganggu semua fungsi ini dan menyebabkan peningkatan risiko patah tulang, penyakit jantung, diabetes tipe 2, dan osteoporosis.

Penelitian menunjukkan bahwa 50 persen orang dewasa dengan kadar vitamin D rendah tidak cukup terkena sinar matahari. Berjemur hanya 15 menit sehari sudah cukup untuk menjaga kadar vitamin D pada orang sehat.

Baca Juga: Pertempuran Makin Sengit TikTok Live vs Shopee Live, Siapa Raja Live Shopping di Indonesia?

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x