Abu Dagnah Memposting Setia kepada ISIS di Instagram sebelum Tembaki Orang di Wina

- 4 November 2020, 11:48 WIB
Abu Dagnah Al-Albany diidentifikasi bertanggung jawab atas serangan di Wina, Austria
Abu Dagnah Al-Albany diidentifikasi bertanggung jawab atas serangan di Wina, Austria /Reuters/

WARTA PONTIANAK - Pihak kepolisian di Wina, Austria berhasil mengidentifikasi Kujtim Fejzulai Abu Dagnah Al-Albany sebagai dalang penyerangan Senin malam. Fejzulai memposting di media sosial sebelum melakukan penyerangan bersenjata Senin malam.

Fejzulai berusia 20 tahun, seorang warga negara ganda Austria dan Makedonia Utara. Ia memposting berjanji setia kepada ISIS dan pemimpin barunya sambil memegang senjata di media sosial Instagram.

Baca Juga: Buka Lowongan CPNS 2021 dengan Kuota 1 Juta, Ini 4 Posisi Ini yang jadi Prioritas

Diketahui pernah dipenjara selama 22 bulan pada April 2019 karena mencoba bergabung dengan kelompok teror di Suriah, tetapi dibebaskan lebih awal delapan bulan kemudian. Fejzulai ditembak mati oleh polisi sekitar sembilan menit setelah pembantaian Senin malam.

Fejzulai seperti yang diberitakan isubogor.com berjudul "Sebelum Tembaki Orang di Wina, Abu Dagnah Memposting Setia kepada ISIS di Instagram" dikenal oleh badan intelijen domestik, tetapi polisi tidak berpikir remaja kelahiran Wina itu mampu melakukan serangan teror di negara asalnya Austria.

Ibunya telah melaporkannya ke pihak berwenang setelah dia menjadi radikal. Tapi dia mengelabui semua orang ketika dia mengambil bagian program deradikalisasi di penjara, kata mantan pengacaranya.

Baca Juga: Pilpres AS, Rakyat Palestina Anggap Donald Trump sebagai Bencana, Joe Biden Bagaimana?

Fejzulai membawa senapan serbu AK-47 ilegal, pistol dan parang, dan mengenakan sabuk bunuh diri palsu saat dia membunuh korbannya secara acak di jantung ibu kota.

Menteri Dalam Negeri Karl Nehammer saat memberikan keterangan pers mengatakan bahwa Fejzulai telah memposting foto di akun Instagram-nya sebelum serangan itu, menunjukkan dirinya dengan dua senjata yang diyakini telah digunakannya.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: IsuBogor (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah