Di Tengah Pandemi, Warga Masih Antusias Sambut Natal 2020

17 Desember 2020, 19:42 WIB
Ilustrasi: Pernak pernik natal /Pixabay/

WARTA PONTIANAK – Pemerintah mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan menjelang perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021.

Apalagi pandemi Covid-19 belum berlalu, sehingga masyarakat diminta agar menerapkan 3M yakni Memakai masker, Menjaga jarak, dan Mencuci tangan.

Bahkan Paroki Santa Maria Di Angkat Ke Surga mewanti umat katolik tetap mengedepankan imbauan pemerintah terkait protokol kesehatan.

"Kami hanya membuat kue untuk menyambut natal seadanya, kendati tidak merayakan seperti biasa namun persiapan ini hanya dilakukan dalam lingkungan keluarga dalam rumah saja," ungkap Oktavia Berungkai seorang warga Simpi kepada ANTARA, 16 Desember 2020.

Baca Juga: Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 di Sambas Dipastikan Tanpa Keramaian

Dilansir Warta Pontianak, dara asal kampung Nanga Semalam, Kabupaten Sekadau itu mengatakan, Kita tidak menerima tamu, namun Kita hanya merayakan kabar sukacita ini bersama keluarga-keluarga di rumah.

“Tali silahturahmi tetap akan Kita jaga menggunakan pesan instan,” katanya.

"Saya rasa semua tempat mungkin akan memahami kondisi ini. Wajib hukumnya tetap menerapkan protokol kesehatan, agar semua bisa menyambut kabar sukacita dengan khidmat dan bisa melewati masa-masa pendemi ini dengan sehat," tambahnya.

Baca Juga: Berencana Beli Jam Tangan untuk Kado Natal? Yuk Simak Tipsnya Sebelum Salah Beli

Sementara pastor paroki setempat, Maternus Korman, CP mengatakan, untuk perayaan dan misa natal Kita merujuk pada pesan natal dari KWI/PGI.

Perayaan ibadat natal seperti biasa, dengan syarat ikut protokol kesehatan, tidak mengadakan kegiatan natal dan tahun baru bersama yang mengumpulkan banyak orang.

Baca Juga: Singkawang Mulai Berhias Jelang Natal 2020 dan Tahun Baru 2021

"Ingatlah selalu untuk menjaga jarak, tetap memakai masker dan selalu mencuci tangan dengan sabun di air mengalir atau menggunakan hand sanitazer setiap pulang dari luar rumah atau sesudah memegang barang apa saja yang bisa menyebabkan virus menular," katanya mengimbau. ***

Editor: Yuniardi

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler