Jelang Natal dan Tahun Baru, Jumlah Pelintas di PLBN Entikong Meningkat 100 Persen

- 17 Desember 2020, 12:31 WIB
Para pelintas  saat masuk PLBN Entikong yang wajib mengikuti protokol kesehatan
Para pelintas saat masuk PLBN Entikong yang wajib mengikuti protokol kesehatan /Warta Pontianak/

WARTA PONTIANAK - Kantor imigrasi kelas II kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat mencatat, jumlah pelintas yang masuk menjelang perayaan Natal tahun 2020 dan tahun baru 2021 di pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong mengalami peningkatan hingga mencapai 100 persen.

Hal itu disampaikan Analis keimigrasian TPI Klas II Entikong, Muhammad Fakkhrurrozi menyebutkan berdasarkan data bes Imigrasi kelas II Entikong, jumlah perlintasan yang masuk melalui PLBN Entikong dalam seminggu terakhir ini mencapai 634 orang perminggu.

Baca Juga: Akhir Tahun, Malaysia Deportasi 130 PMI non Prosedural Melalui PLBN Entikong

"Jika ditarik rata-rata perhari' jumlah pelintas yang datang dan masuk mencapai 100 orang pelintas. Sementara di Minggu-minggu sebelumnya jumlah pelintas yang masuk hanya berkisar antara 15 orang hingga 20 orang perhari," ungkapnya kepada Warta Pontianak, Kamis 17 Desember 2020.

Baca Juga: Musnahkan Barang Bukti, Kepala BC Entikong: Kami Akan Perketat Pengawasan di Perbatasan

Terkait penerapan protokol kesehatan di pos lintas batas negara (PLBN), pihaknya tetap melakukan penerapan penggunaan 3M kepada setiap pelintas yaitu menggunakan masker, mencuci tangan dengan air bersih, serta menjaga jarak saat berada dikerumunan.

Selain itu, katanya tim kesehatan Kantor Kesehatan Pelabuhan kelas III (KKP) Entikong juga melakukan rapid test gratis kepada pelintas yang masuk.

Baca Juga: 275 PMI Dideportasi dari Malaysia melalui PLBN Entikong, Andi: Kasusnya Beragam

"Jika hasil rapid test menunjukan non reaktif, maka pelintas diizinkan melanjutkan perjalanan, namun jika menunjukan reaktif, maka pihak KKP akan melakukan tindakan dengan pemeriksaan test swab," terangnya.

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x