Masuk ke Dalam Rumah, Ular Kobra Sepanjang 4 Meter Berhasil Ditangkap

- 19 Januari 2021, 11:17 WIB
Abdul Wahab saat menangkap ular sepanjang 4 meter yang masuk  ke rumah warga
Abdul Wahab saat menangkap ular sepanjang 4 meter yang masuk ke rumah warga /Hamzah/Warta Pontianak

Abdul Wahab mengaku memberanikan diri menangkap ular tersebut lantaran merasa keberadaan ular kobra bisa mengancam nyawa siapa saja yang berada dirumah

"Saya mencoba tetap tenang dan memberanikan diri untuk menangkap ular tersebut, lantaran merasa takut jika ular ini menggigit keponakan dan keluarga saya yang berada di rumah," tutur Abdul Wahab.

Baca Juga: Warga Geger, Ular Kobra Sepanjang 1,5 Meter Merayap di Genteng

“Saya menduga hadirnya ular tersebut mungkin kelaparan atau merasa kedinginan,” tambahnya.

Usai ular kobra sepanjang 4 meter tersebut ditangkap, langsung diserahkan kepada anggota TNI yang kebetulan berada tak jauh dari lokasi  ditangkapnya ular kobra.

"Maklumlah bang disini air lagi banjir dan di belakang rumah masih seperti hutan. Mungkin ular kobra tersebut merasa kedinginan atau mau mencari makan sehingga naik ke rumah," tutupnya. ***

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah