Cita-cita Almarhum Prada Syarif Deni Akbar Alkadri, Bangun Rumah Orang Tua hingga Melamar Umi Kalsum

- 14 April 2021, 10:55 WIB
Ibu almarhum dan Umi Kalsum
Ibu almarhum dan Umi Kalsum /Hamzah/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK - Suasana duka masih sangat terasa dirumah kediaman orang tua mendiang Prada Syarif Deni Akbar Alkadri, sederet karangan bunga ucapan bela sungkawa masih terlihat berjejer menghiasi halaman rumah, saat Warta Pontianak berkunjung dirumah duka Rabu 14 April 2021 pagi.

Baca Juga: Junida Jatuh Pingsan usai Cium Jenazah Prada Syarif Deni Akbar Alkadri Sebelum Dimakamkan

 Ibunda almarhum, Jamida menceritakan sebelum meninggal anaknya mempunyai cita-cita yang sangat mulia, yaitu ingin membangun rumah yang bagus untuk kedua orang tuanya, dan minta dilamarkan dengan pujaan hatinya.

"Ada dua cita-citanya yang sangat mulia, pertama usai pulang bertugas dari Papua Almarhum Deni ingin membangun rumah yang lebih bagus untuk orang tua, kemudian setelah membangun rumah usai bertugas di Jogja Deni berkeinginan minta dilamarkan dengan pujaan hatinya," ucapnya kepada Warta Pontianak.

Namun kini semua sirna dan hanya menjadi sepenggal cerita dan kisah, sambil meneteskan airmata Junida sudah ikhlas atas kepergian putra sulungnya yang menjadi kebanggaan keluarga.

Baca Juga: Ratusan Pelayat Sambut Kedatangan Jenazah Prada Syarif Deni Akbar Alkadri yang Gugur di Papua

"Saya ikhlas walau berat rasanya menerima kenyataan, namun semua sudah menjadi rahasia dan takdir dari ilahi, keluarga kami pasrah dan tabah," ungkapnya lirihnya.

Sementara itu Umi Kalsum kekasih Almarhum Syarif Deni menceritakan menceritakan hubungan asmaranya bermula berkenalan melalui Facebook, selanjutnya pada bulan September 2020 silam dirinya bertemu almarhum di Jogja saat berkunjung disana, dan kemudian cinta mereka hanya tersambung melalui Via Telpon.

Umi Kalsum yang berdomisili di Sambas ini bekerja sebagai bidan disalah satu Puskesmas di Kabupaten Sambas, ditanya soal kepergian kekasihnya untuk selama lamanya dia sangat merasa kehilangan, dimatanya Syarif Deni adalah pemuda yang baik, taat beribadah dan hormat sama orang tua.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x