Disperindagkop dan UKM Singkawang Pastikan Stok Bahan Pokok Aman Hingga Perayaan Idul Fitri 2021

- 28 April 2021, 13:38 WIB
Kadis Perindagkop dan UKM Singkawang Muslimin
Kadis Perindagkop dan UKM Singkawang Muslimin /Mizar/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK - Disperindagkop dan UKM Singkawang memastikan ketersediaan bahan pokok di pasar tradisional Singkawang seperti Beringin dan Alianyang mencukupi sampai dengan peryaan Idul Fitri 2021. 

Kadis Perindagkop dan UKM Singkawang Muslimin mengatakan, hal ini berdasarkan pemantauan petugas di beberapa pasar tradisional.

"Hal ini Berdasarkan pemantauan kami yang dilakukan setiap harinya di lapangan khususnya di dua pasar tersebut," kata Kadis Perindagkop dan UKM Singkawang Muslimin, Rabu 28 April 2021.

Bahkan, Disperindagkop Singkawang juga telah melakukan koordinasi dengan Bulog untuk ketersediaan daging beku. 

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Singkawang Tembus 581 Orang, Tjhai Chui Mie: Semakin Naik

"Dari Bulog mengatakan, untuk ketersediaan daging beku masih tersedia sampai dengan lebaran Idul Fitri," ujarnya. 

Sedangkan untuk ketersediaan beras, gula dan sebagainya sampai dengan hari ini juga masih tersedia. Bahkan untuk harga gula pasir juga sampai saat ini masih normal yakni berkisar Rp12.500 per Kg. 

Hanya saja, pada komoditi telur ayam sedikit demi sedikit sudah mulai mengalami kenaikan harga. Kenaikan ini sudah bisa di prediksi sampai menjelang lebaran Idul Fitri, dimana harga telur dimungkinkan bisa mencapai Rp29-30 ribu per Kg. 

"Karena pada dua minggu lalu saja, harga telur ayam sudah mencapai Rp27 ribu per Kg," ungkapnya. 

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x