Viral Video Kecelakaan Saat Kejuaraan Balap Motor di Pontianak, Ini Penjelasan Panitia Pelaksana

- 16 Oktober 2023, 17:43 WIB
Ketua Panitia Penyelenggara, Iwan Kurniawan
Ketua Panitia Penyelenggara, Iwan Kurniawan /Tangkapan Layar/

"Yang kejang - kejang di dalam video yang viral itu, pada pukul 20.00 WIB sudah dibawa pulang oleh orang tuanya dari rumah sakit. Dan tiga orang penonton sudah di ronsen dari kepala sampai kaki, hasilnya aman tidak ada retak atau patah," ujarnya.

Adapun seluruh biaya pengobatan di rumah sakit telah ditanggung seluruhnya oleh pihak panitia penyelenggara, selain itu pihaknya juga memberikan tali asih kepada korban.

Iwan sendiri mengatakan bahwa proses penyelenggaraan ivent balap ini sudah sesuai standar, dan pihaknya juga mengasuransikan penonton serta seluruh panitia.

Dan khusus dalam pengamanan sirkuit, seluruh bagian sirkuit menggunakan ban yang diikat, kemudian satu meter dari ban dipasang barikade atau pagar besi.

Baca Juga: Akibat Perkelahian yang Viral di Singkawang, Polisi Amankan 8 Tersangka

Apalagi dalam pelaksanaan ivent kemarin, pihaknya menyediakan 3 unit mobil ambulan.

"Di setiap ivent kucinya di ban, jadi ketika pebalap nabrak, mereka nabrak ban dulu, baru ke pagar, dan penonton di belakang ban. Ya mungkin namanya musibah, dalam kondisi laju motor ini nabrak ban, motor ini melambung ke atas, kena ke barikade," tuturnya.

Ia berharap kepada Pemerintah Kota Pontianak kedepan dapat memperbesar sirkuit Sultan Syarif Abdurrahman, agar ivent balap di Kota Pontianak dapat terus berlangsung dan mencegah balap liar di jalanan. ***

 

 

Halaman:

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah