Dua Korban Tenggelam di Sungai Sambas Ditemukan Meninggal Dunia

- 29 Oktober 2020, 13:51 WIB
Petugas Gabungan menemukan satu korban yang dinyatakan hilang dari peristiwa tenggelamnya kapal motor yang membawa rombongan voli
Petugas Gabungan menemukan satu korban yang dinyatakan hilang dari peristiwa tenggelamnya kapal motor yang membawa rombongan voli /Humas Basarnas/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK – Dua dari Sembilan orang penumpang yang hilang dalam peristiwa tenggelamnya sampan motor yang membawa rombongan voli, di Sungai Sambas Besar, Desa Gapura, Kecamatan Teluk Keramat, Kabupaten Sambas, Minggu sore 25 Oktober 2020, berhasil ditemukan.

“Seorang korban bernama Herlan ditemukan lebih kurang 30 meter dari lokasi kejadian dalam keadaan meninggal dunia,” ungkap Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Pontianak, Yopi Haryadi, Kamis, 29 Oktober 2020.

Baca Juga: Asyik Indehoi di Hotel, Kades dan Bidan di Bengkulu Digerebek Keluarga

Sementara korban lainnya bernama Reza, ditemukan 3 kilometer dari lokasi kejadian tenggelamnya sampan motor yang ditumpanginya dalam keadaan meninggal dunia.

Usai kedua korban ditemukan, tim gabungan langsung mengembalikan jasad kedua korban ke pihak keluarganya masing masing.

Baca Juga: Buat Miris, Bocah Usia 4 Tahun dan 4,5 bulan Tinggal di Gubuk Tak Layak Huni di Cianjur

Sebelumnya pada Minggu 25 Oktober 2020 sore, sebuah Kapal Motor yang mengangkut tim bola voli tenggelam di kawasan Sungai Sambas Besar, Desa Gapura, Kecamatan Teluk Keramat, Kabupaten Sambas, Minggu sore 25 Oktober 2020 7 dari 9 korban selamat dari kejadian tersebut dan 2 orang dinyatakan meninggal dunia. ***

 

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah