Ini Cerita Sujiwo Selama Terpapar Covid-19

- 4 November 2020, 19:05 WIB
Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo
Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo /Lutfi/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK – Wakil Bupati Kubu Raya, Sujiwo menceritakan pengalamannya selama terpapar virus korona.

Ia bercerita, selama menjalani perawatan yang cukup intensif selama hampir satu bulan, dirinya mendapat perhatian dari banyak pihak, tak terkecuali dari Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji.

Sujiwo mengungkapkan, selama isolasi orang nomor satu di Kalbar itu memberikan perhatian penuh terhadapnya. Perhatian Sutarmidji betul-betul menambah semangatnya untuk bisa sembuh dari Covid-19.

Baca Juga: Fasilitas Tempat Tidur Untuk Pasien Covid-19 Mencukupi

"Perhatian Pak Gubernur begitu luar biasa kepada saya. Beliau memposisikan bukan hanya sebagai gubernur, tetapi sebagai orang tua dan sahabat. Setiap pagi beliau memberi motivasi dan kadang-kadang juga kirim pesan WhatsApp yang lucu-lucu. Itu semua membuat saya semakin semangat untuk melawan covid-19," katanya, Rabu 4 November 2020.

Ia mengatakan, perhatian dari Sutarmidji, juga bukan dalam sekedar mengirimkan pesan singkat dan motivasi saja. Namun, perhatian dari Gubernur Kalbar tersebut juga meliputi arahan kepada tenaga kesehatan di RSUD Dr Soedarso Pontianak, agar betul-betul memberikan pelayanan yang prima kepadanya selama dirawat.

Baca Juga: Jadwal Vaksinasi Covid-19 Molor, Luhut: Ini Jadwalnya menurut Luhut

"Selama perawatan intensif, saya merasakan betul bagaimana dokter dan para medis memberikan pelayanan dan penanganan yang benar-benar profesional dan luar biasa. Selain memang komitmen dari diri mereka yang ingin melayani pasien dengan baik, sedikit banyak tentu ada juga andil dari Pak Gubernur di sana," pungkasnya. ***

Editor: Yuniardi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x