Ribka Tjiptaning Protes Menkes Budi Gunadi Bukan Dokter: Jokowi Ini Pembisiknya Siapa?

13 Januari 2021, 09:41 WIB
Ribka Tjiptaning protes Menkes bukan seorang dokter. //Kolase tangkap layar YouTube DPR RI dan Instagram @budigsadikin/

WARTA PONTIANAK - Sebelumnya menjabat sebagai wakil Menteri BUMN, Kini Budi Gunadi Sadikin telah diangkat Presiden Jokowi menggantikan Terawan Agus Putranto sebagai Menteri Kesehatan (Menkes).

Di awal masa jabatannya, Menkes Budi Gunadi diminta Presiden Jokowi untuk segera menangani pandemi Covid-19 yang masih berlangsung di Indonesia.

Meski banyak yang memiliki harapan tinggi terhadap sang menteri, masih banyak pula yang skeptis terhadap Menkes Budi Gunadi lantaran ia tak memiliki latar belakang dunia kesehatan.

Baca Juga: Ogah Divaksinasi, Anggta FPR RI Fraksi PDIP Ribka Tjiptaning: Mending Gue Bayar

Seperti diketahui, Budi Gunadi memiliki latar belakang di bidang ilmu Fisika Nuklir. Ia merupakan alumni Institut Teknolog Bandung (ITB).

Tak heran seperti diberitakan Pikiran Rakyat berjudul "Menkes Budi Gunadi Bukan Seorang Dokter, Ribka Tjiptaning Protes: Jokowi Ini Pembisiknya Siapa?"

banyak pihak yang meragukan kinerja Budi ke depannya selama menyandang status sebagai Menteri Kesehatan.

Penolakan tegas datang dari salah satu anggota DPR RI Komisi IX Fraksi PDIP, Ribka Tjiptaning.

Ribka yang menolak tegas divaksin ini merasa jika banyak ahli kesehatan yang harusnya menduduki posisi Menteri kesehatan.

Hal itu disampaikan Ribka di hadapan Budi dalam sebuah rapat di Ruang Sidang DPR RI pada Selasa, 12 Januari 2021 kemarin.

“Saya bingung menkes bukan dari dokter, secara eselon udah banyak profesor dan dokter profesional,” ujar Ribka, seperti dilansir Pikiran-Rakyat.com dari kanal YouTube DPR RI.

“Tiba-tiba yang latar belakangnya ahli nuklir dan ekonomi masuk, masalah dagang-dagang oke deh, tapi secara psikologis dokter itu akan beda,” katanya.

Baca Juga: Cek BLT BPJS Ketenagakerjaan Lewat Aplikasi Ini, Dipastikan Bisa Langsung Cair

Ribka merasa jika Budi Gunadi akan susah memahami kondisi lapangan, lantaran tak memiliki latar belakang seorang dokter.

“Maka saat tadi bilang SDM hingga ahli paru masih sedikit, karena gak tahu gimana susahnya untuk jadi ahli paru,” ujar anggota DPR dari Fraksi PDIP itu.

Perempuan kelahiran Yogyakarta 62 tahun silam ini mengakui mendapat banyak curahan hati dari para dokter di lapangan.

Tak sedikit dokter yang mengungkapkan bahwa pihak rumah sakit bukannya kekurangan ruangan isolasi, melainkan kekurangan dokter dan tenaga kesehatan.

“Ada dokter yang curhat sama saya, katanya bukan bed yang kurang, tapi SDM nya yang kurang,” katanya.

Melihat hal tersebut, Ribka lalu mempertanyakan sosok penasihat Presiden Jokowi yang merekomendasikan kandidat menterinya.

“Jokowi ini pembisiknya siapa? Terakhir makin tidak jelas,” ujarnya.

Di akhir pendapatnya, Ribka mengaku bentuk kritiknya terhadap Menkes Budi Gunadi merupakan wujud kasih sayangnya.

Baca Juga: Curhat Sedih Gisel ke Raffi Ahmad: Aku Butuh Pekerjaan

Ribka merasa bahwa jalan Budi Gunadi masih panjang dan harus selalu diingatkan untuk tidak membuat keputusan yang nantinya akan merugikan masyarakat.***

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler