Masa Pandemi Covid-19, Kasus Perceraian Meningkat

- 24 November 2020, 06:00 WIB
ILUSTRASI perceraian.*
ILUSTRASI perceraian.* //PIXABAY /

WARTA PONTIANAK - Kasus perceraian memang sempat dikabarkan marak setelah masyarakat Indonesia diminta untuk tetap di rumah selama pandemi Covid-19.

Kabar itu dikonfirmasi oleh Menteri Agama RI (Menag) Fachrul Razi dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi VIII DPR/MPR RI pada Senin 23 November 2020.

Menurut Menag Fachrul Razi, pandemi Covid-19 diduga menjadi penyebab menurunnya tingkat keharmonisan rumah tangga.

“Angka perceraian juga menurut informasi meningkat selama (pandemi) Covid-19 ini,” ujar Fachrul Razi sebagaimana diberitakan pikiran-rakyat.com dalam artikel Menag Fachrul Razi Benarkan Adanya Lonjakan Kasus Perceraian selama Masa Pandemi Covid-19 yang dikutip dari PMJ News.

Ia tidak merinci angka statistik dari lonjakan kasus perceraian selama masa pandemi Covid-19.

Menteri Fachrul juga belum mengetahui secara pasti penyebab peningkatan angka perceraian di Indonesia selama masa pandemi Covid-19.

“Nah, itu informasi yang kami dapatkan, tapi kami belum melakukan survei yang lebih detail ya,” ucap dia.

Baca Juga: Pastikan Reuni 212 Batal, Pangdam Jaya: Jika Mereka Langgar Saya Siap Kerahkan Pasukan

Menanggapi fenomena tersebut, ia mengaku akan meminta Kantor Urusan Agama (KUA) untuk memberikan penyuluhan kepada para calon suami-istri.

Halaman:

Editor: Suryadi

Sumber: PMJ News Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x