Dirawat di RSCM, Abu Bakar Ba'asyir Dikawal Ketat Densus 88

- 27 November 2020, 15:59 WIB
Abu Bakar Ba'asyir.
Abu Bakar Ba'asyir. //ANTARA/Yulius Satria Wijaya/

WARTA PONTIANAK - Usai mengeluh sakit kepala dan mual, terpidana kasus terorisme, Abu Bakar Ba'asyir dikabarkan dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat.

Perawatan terhadap terpidana kasus terorisme tersebut diinformasikan oleh Kepala Bagian Humas dan Protokol Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Rika Aprianti, pada Jumat, 27 November 2020.

"Abu Bakar Ba'asyir dilakukan perawatan di RSCM Jakarta Pusat," kata Rika Aprianti.

Baca Juga: Densus 88 Amankan Seorang Terduga Teroris di Bogor

Lebih lanjut, saat ini menurutnya saat ini Abu Bakar Ba’asyir masih dalam perawatan dokter.

"Saat ini masih dalam perawatan dokter. Keluhan sakit kepala, nyeri kepala dan mual," katanya.

Saat ini, seperti diberitakan Pikiran Rakyat berjudul "Keluhkan Sakit Kepala dan Mual, Abu Bakar Ba'asyir Dirawat di RSCM, Dikawal Ketat Densus 88" katanya Abu Bakar Ba’asyir menjalani perawatan intensif dengan pengawalan dari personel Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror, Brimob Polda Jawa Barat.

Selain mendapat pengawalan dari Densus 88, Abu Bakar Ba’asyir juga mendapat pengawalan dari petugas Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Khusus Gunung Sindur, Bogor, Jawa Barat.

Perawatan yang dilakukan di rumah sakit untuk Abu Bakar Ba’asyir juga dilaporkan bukan pertama kali dilakukan.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x