Bertambah 7.751, Total Kasus Covid-19 di Indonesia 657.948 Orang

- 19 Desember 2020, 19:22 WIB
Ilustrasi - Virus Corona (Covid-9)
Ilustrasi - Virus Corona (Covid-9) /(foto Antara/HO)/

 

WARTA PONTIANAK- Data Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang dikumpulkan sampai dengan Sabtu pukul 12.00 WIB menunjukkan terjadi penambahan 7.751 kasus baru, sehingga jumlah akumulatif kasus konfirmasi Covid-19 di Indonesia menjadi 657.948.

Data yang dikumpulkan sejak Jumat (18/12) siang itu juga memperlihatkan adanya 4.265 orang yang telah dinyatakan sembuh, menjadikan total terdapat 536.260 orang yang sudah pulih dari penyakit yang menyerang pernapasan tersebut, demikian data yang diterima dari Satgas Penanganan Covid-19 di Jakarta, Sabtu 19 Desember 2020 sore, sebagaimana diberitakan wartapontianak.pikiran-rakyat.com dikutip dari www.antaranews.com.

Baca Juga: Menjijikkan! Puluhan Pria dan wanita Tertangkap Lakukan Pesta Seks 'Gangbang' Saat Pandemi Covid-19

Untuk kasus kematian terjadi penambahan sebanyak 145 orang yang menjadikan tercatat 19.659 orang telah meninggal sejak kasus pertama muncul di Indonesia pada Maret 2020.

Penambahan tersebut kini terdapat 102.029 kasus aktif atau pasien yang sedang menjalani perawatan dan isolasi akibat penyakit yang disebabkan virus SARS-CoV-2 itu. Selain itu terdapat pula 64.071 orang yang masuk dalam kategori suspek.

Hingga Sabtu (19/12) pukul 12.00 WIB terdapat 191 laboratorium yang belum melaporkan hasil tes usapnya dari 510 jaringan laboratorium di seluruh Indonesia untuk pemeriksaan Covid-19.

Pada hari ini, pemerintah telah melakukan pengujian terhadap 63.768 spesimen dari 41.914 orang orang sehingga jumlah yang telah diuji 6.738.451 spesimen dari 4.507.874 orang sejak pemerintah mulai melakukan tes untuk konfirmasi Covid-19.

Baca Juga: Sambut Tahun Baru, Sujiwo Ajak Masyarakat Tak Lakukan Secara Berlebihan

Halaman:

Editor: Suryadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x