Marbut Usia 50 Tahun Tertimpa Bangunan, Petugas Evakuasi Korban Pakai Alat Berat

- 2 Januari 2021, 15:45 WIB
Ilustrasi mayat
Ilustrasi mayat /

WARTA PONTIANAK - Seorang Marbut atau pengurus Masjid tewas tertimpa tembok saat melakukan kerja bakti tepatnya di lingkungan Masjid Masjid Al Khoiriyah, Jalan Joe Kelapa III, Jagakarsa, Jakarta Selatan pada Sabtu 2 januari 2021.

Berdasarkan informasi, korban diidentifikasi bernama AA Wawan berusia 50 tahun.

Sementara itu, salah seorang petugas piket Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Jakarta Selatan, Prawito menyebutkan, bahwa korban tertimpa tembok saat tengah kerja bakti membongkar bangunan untuk lahan parkir Masjid.

"Menurut informasi, korban bernama AA Wawan, usia 50 tahun sedang melaksanakan kerja bakti membongkar tiang bangunan yang akan di jadikan lahan untuk parkiran masjid," kata Prawito, Sabtu 2 Januari 2021.

Baca Juga: Sepanjang 2020, Lebih dari 42.000 Rumah Warga Rusak Akibat Bencana

Petugas Damkar Jaksel menerima laporan dari masyarakat yang meminta bantuan untuk mengevakuasi korban tertimpa reruntuhan tembok yang rubuh sekira pukul 9.45 WIB.

Petugas tiba di lokasi dan melakukan upaya evakuasi pada pukul 10.00 WIB. Disampaikan Prawito, AA Wawan membongkar sebuah tiang dari arah bawah.

Namun, seperti diberitakan Pikiran Rakyat berjudul "Marbut 50 Tahun Tertimpa Bangunan Saat Kerja Bakti, Petugas Pakai Alat Berat untuk Proses Evakuasi" saat bangunan akan rubuh, korban tidak menyadarinya, sementara rekan-rekannya berlarian keluar dari lokasi bangunan.

"Menurut informasi, korban sudah tertimpa bangunan sekitar jam 8.45 WIB, saat itu korban masih hidup. Sedangkan laporan masuk ke Pemadam jam 9.45 WIB," tutur Prawito.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah