Kelompok Pelaku Penculikan di Tebet Berhasil Diamankan Polisi

- 7 Maret 2021, 15:16 WIB
Ilustrasi korban penculikan
Ilustrasi korban penculikan /PMJ News/

WARTA PONTIANAK - Pelaku yang diduga melakukan penculikan terhadap seorang korban berinisial BH berhasil ditangkap polisi. Korban dibawa sekelompok orang tak dikenal dari Jalan Tebet Timur Dalam Raya, Jakarta Selatan, Rabu 3 Maret 2021.

Baca Juga: Viral! Aksi Penculikan Anak di Bandung Terekam CCTV

Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Azis Andriansyah membenarkan pengungkapan kasus penculikan tersebut. Namun, dia belum merinci terkait informasi lanjutan karena masih dalam pengembangan.

"Tim gabungan Satreskrim Polres Jaksel berhasil menyelamatkan korban dan mengamankan beberapa terduga pelaku. Saat ini (pengungkapan kasus) sedang pengembangan dugaan pelaku yang lain," ungkap Kombes Azis, Sabtu 6 Maret 2021.

Baca Juga: Tiga Oknum KPK 'Abal-abal' Dibekuk Polisi Gegara Sering Peras Kepsek

Sebelumnya, polisi menerima laporan dari kakak korban yang mengaku tidak bisa menghubungi BH sejak beberapa hari terakhir. "(Kasus) berawal saat pelapor (kakak korban) kehilangan kontak dengan adiknya atas nama BH (korban)," ucapnya.

Kakak korban kemudian menyambangi tempat indekos BH, dan mendapat keterangan dari petugas keamanan di rumah kos itu yang menyebut korban dibawa menggunakan mobil oleh beberapa orang tidak dikenal.

"Korban dibawa pelaku dengan mengendarai 2 unit mobil," jelasnya.

Baca Juga: Tak Hanya Koleksi Sex Toys, Seksolog Zoya Amirin juga Miliki CD yang Bisa Bergetar

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x