Berikut Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 2021 yang Diterbitkan Kemenag

- 6 April 2021, 14:00 WIB
Berikut Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 2021 yang Diterbitkan Kemenag
Berikut Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 2021 yang Diterbitkan Kemenag /PMJ Nes/

WARTA PONTIANAK - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menandatangani dan menerbitkan Surat Edaran (SE) Nomor 3 Tahun 2021 soal Panduan Ibadah Ramadan dan Idul Fitri 1442 Hijriah/2021 Masehi. 

Baca Juga: Panitia Eid Mubarak Singkawang Hias Kota untuk sambut Ramadan 1442

"Surat Edaran ini melingkupi berbagai kegiatan ibadah yang disyariatkan dalam bulan Ramadan dan dilakukan bersama-sama atau melibatkan banyak orang," ungkap Menag Yaqut dalam keterangannya, Selasa 6 April 2021.

SE ini berisi panduan bagi masyarakat dalam melaksanakan ibadah Ramadan dan Idul Fitri 2021 yang masih dalam suasana pandemi Covid-19. Dimana pelaksanaan ibadah tetap harus memperhatikan protokol kesehatan ketat.

"Sekaligus untuk mencegah, mengurangi penyebaran, dan melindungi masyarakat dari risiko Covid-19," ujar.

Berikut panduan lengkap Surat Edaran Nomor 3 Tahun 2021:

1. Umat Islam, kecuali bagi yang sakit atau atas alasan syar'i lainnya yang dapat dibenarkan, wajib menjalankan ibadah puasa Ramadhan sesuai hukum syariah dan tata cara ibadah yang ditentukan agama;

Baca Juga: Abuya Uci Meninggal Dunia, UAS: Jangan Lupa Kirim Al Fatihah dan Doa

2. Sahur dan buka puasa dianjurkan dilakukan di rumah masing-masing bersama keluarga inti;

3. Dalam hal kegiatan buka puasa bersama tetap dilaksanakan, harus mematuhi pembatasan jumlah kehadiran paling banyak 50 persen dari kapasitas ruangan dan menghindari kerumunan;

4. Pengurus masjid atau musala dapat menyelenggarakan kegiatan ibadah antara lain:

a. Salat fardu lima waktu, salat tarawih dan witir, tadarus Alquran, dan iktikaf dengan pembatasan jumlah kehadiran paling banyak 50 persen dari kapasitas masjid/musala dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat, menjaga jarak aman satu meter antarjemaah, dan setiap jamaah membawa sajadah/mukena masing-masing;

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x