Pria Sumut Temukan Batu Meteor Senilai Rp26 Miliar Jatuh di Rumahnya

- 21 November 2020, 13:18 WIB
(ilustrasi) Disorot Media Internasional, Pria Sumut Temukan Batu Meteor Senilai Rp26 Miliar Jatuh di Rumahnya /
(ilustrasi) Disorot Media Internasional, Pria Sumut Temukan Batu Meteor Senilai Rp26 Miliar Jatuh di Rumahnya / /pixabay.com/

WARTA PONTIANAK - Seorang pria asal Sumatera Utara, Joshua Hutagalung yang menemukan batu meteor sampai mencuri perhatian media internasional.

Bukan batu biasa, seperti diberitakan Zona Jakarta berjudul "Disorot Media Internasional, Pria Sumut Temukan Batu Meteor Senilai Rp26 Miliar Jatuh di Rumahnya" rupanya meteor yang jatuh di halaman rumah Josua Hutagalung nilainya fantastis!

Batu meteor itu diperkirakan nilainya mencapa 1.4 juta poundsterling atau Rp26 miliar!

Sehari-hari Josua berprofesi sebagai seorang pembuat peti mati.

Baca Juga: Tak Terima Jagoannya Kalah, Pendukung Donald Trump Siap Angkat Senjata untuk Perang

Kronologi kejadian ditemukannya batu meteor bernilai fantastis bermula saat dirinya sedang bekerja membuat peti mati.

Tiba-tiba meteorit berusia 4,5 miliar tahun itu menghantam bumi dan jatuh di samping rumahnya.

"Saya sedang mengerjakan peti mati di dekat jalan di depan rumah saya ketika saya mendengar suara ledakan yang membuat rumah saya bergetar. Seolah-olah sebuah pohon telah menimpa kami," paparnya.

Batu itu ditemukan terkubur sedalam enam inci di dalam tanah.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: Zona Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah