Sudah Sebulan Lebih 3 Bocah Hilang di Perkebunan Kelapa Sawit, Keluarga Yakin Anaknya Masih Hidup

- 22 November 2020, 15:31 WIB
Ilustrasi bocah hilang
Ilustrasi bocah hilang /Pixabay/

WARTA PONTIANAK - Sudah sebulan lebih tiga bocah di Sumatera Utara, Langkat yang hilang secara misterius masih belum ditemukan.

Segala upaya telah dilakukan warga bersama aparat untuk menemukan tiga bocah malang tersebut. Namun, titik terang belum nampak hingga saat ini.

Tiga bocah tersebut hilang secara misterius di area rumah mereka yang berbatasan dengan sebuah area kebun sawit di Dusun Pulka, Desa Naman Jahe, Kecamatan Salapian, Kabupaten Langkat, Sumut.

Baca Juga: Empat Nelayan KM Kerinci Indah Hilang di Perairan Selatan Pulau Lombok

Meski tiga bocah hilang di Langkat ini telah memakan waktu sebulan lebih, namun pihak keluarga masih yakin ketiga anak mereka masih hidup.

Karena itu, Keluarga sangat berharap anak mereka bisa ditemukan. Hingga saat ini proses pencarian masih terus dilakukan warga bersama aparat polisi.

keyakinan ini disampaikan Sarkim orang tua dari Nizam, di Naman Jahe Salapian pada Sabtu 21 November 2020.

Sarkim juga berkeyakinan anaknya masih hidup dan saat ini dalam keadaan sehat.

"Meskipun belum menemukan titik terang keluarga tetap berharap dan berkeyakinan anaknya bisa ditemukan kembali," katanya.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal

Sumber: pojoknews


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x