Standing Ovation Selama 12 Menit, Film Broker Dapat Sambutan Positif di Cannes Film Festival

16 Juni 2022, 21:11 WIB
Poster film korea selatan Broker /Tangkapan layar instagram @dlwlrma/

WARTA PONTIANAK – Film ‘Broker’ mendapat sambutan yang sangat positif di Cannes Film Festival, bahkan merain standing ovation selama 12 menit usai penayangannya.

Film ‘Broker disutradai oleh Horokazu Koreeda asal Jepang, dimana karya karyanya telah mendunia.

Film ‘Broker’ berkisah tentang Sang-hyeon (Song Kang-ho), pemilik tempat laundry yang menjalani bisnis gelap bersama temannya.

Sang-hyeon mencuri bayi dari sebuah kotak adopsi yang ada di gereja untuk kemudian menjualnya ke orang tua yang membutuhkan anak.

Namun, pada suatu hari, seorang ibu muda bernama Moon So young (Lee Ji eun) mengetahui bayi miliknya yang ia telantarkan justru diculik Sang-hyeon. So young kemudian memutuskan untuk ikut Sang hyeon dalam perjalanan menjual anaknya agar mengetahui siapa orang yang akan mengadopsi sang bayi.

Di film ‘Broker’ ini banyak melibatkan bintang ternama Korea, sebut saja Song Kang ho, Lee Ji eun, Bae Doona, Gang Dong won, dan juga Lee Joo young.

Baca Juga: Perusahaan Film di AS akan Luncurkan NFT Bertema Looney Tunes

Sebagai tokoh utama film ‘Broker’, Song Kang-ho sangat berhasil memberikan penampilan terbaiknya dimana sebelumnya Song Kang-ho sukses berperan di film Parasite (2019).

Sehingga, tidak heran jika Kang ho menjadi “Best Actor” pada Cannes Film Festival dan berhasil mengukir sejarah.

Performa dari sejumlah pemain lainnya tidak kalah menarik. Namun, penampilan IU sebagai So young benar-benar meninggalkan kesan mendalam dan sukses menjadi pusat perhatian utama dalam filmnya.

Baca Juga: Film Joker Terkonfirmasi akan Kembali Tayang, Berikut Kata sang Sutradara

Secara garis besar, Film ‘Broker’ berhasil menyajikan kisah para orang terbuang, dengan cara yang humanis dan menghangatkan hati, meski berlangsung dengan lamban.

Film ‘Broker’ sudah bisa disaksikan melalui jaringan bioskop CGV Indonesia mulai 15 Juni 2022. ***

Editor: Yuniardi

Tags

Terkini

Terpopuler