Perempuan Wajib Mengetahui Penyebab Payudara Menjadi Kendur dan Bagaimana Cara Mencegahnya  

- 31 Mei 2021, 16:04 WIB
Ilustrasi payudara
Ilustrasi payudara /Gisela R/Pexels/Klaus Nielsen

WARTA PONTIANAK - Bagi perempuan, memiliki payudara yang kencang dan indah bisa menjadi salah satu cara untuk meningkatkan rasa percaya diri. Maka dari itu tak heran jika perempuan rela melakukan berbagai hal untuk membuat payudara mereka tetap sehat dan terjaga keindahannya.

Baca Juga: Pernikahannya dengan Lesty Kejora Diramalkan Tidak akan Bertahan Lama, Rizky Billar: Musyrik

Namun, hingga saat ini masih ada banyak perempuan mengalami masalah terkait bentuk payudara yang dimiliki, seperti payudara kendur atau yang juga dikenal dengan istilah sagging breast.

Payudara kendur bisa disebabkan oleh berbagai hal. Tetapi informasi yang beredar kadang membuat perempuan salah dalam merawat payudara mereka sebab masih banyak mitos yang dipercaya bisa membuat payudara kendur. Salah satunya informasi jika setelah menyusui maka payudara akan mengendur.

Oleh karena itu, supaya tidak ragu dan salah, berikut penjelasan sebab payudara kendur dan beberapa tips mencegah payudara kendur. Seperti dikutip Warta Pontianak dari berbagai sumber.

Secara alami, tubuh wanita memiliki kemampuan untuk mengeluarkan air susu yang dapat memenuhi kebutuhan bayi. Jumlah air susu juga dapat menyesuaikan dengan kebutuhan bayi, termasuk pada saat kita memiliki bayi kembar ataupun menyusui saat hamil. Semakin sering disusui, maka suplai air susu pada payudara akan semakin banyak. Dengan kata lain, persediaan air susu akan menyesuaikan dengan kebutuhan bayi.

Baca Juga: Jalan Licin Sambil Memegang Hp, Seorang Pengendara Motor Tewas Dilindas Dump Truk di Jakarta Barat

 

Pengaruh Kulit dan Jaringan Payudara

Sejak masa kehamilan hingga menyusui, ukuran dan bentuk payudara seorang wanita bisa berubah-ubah. Setelah selesai masa menyusui, sebagian wanita tetap memiliki payudara ukuran yang besar, namun sebagian lagi mengalami payudara kendur. Hal ini disebabkan, aliran air susu saat menyusui dapat membuat kulit dan jaringan payudara meregang. Ketika masa menyusui sudah lewat dan jaringan payudara tidak lagi menghasilkan atau mengalirkan air susu, beberapa wanita mengalami penyusutan bentuk payudara dan terlihat mengendur.

Banyak faktor yang dapat memengaruhi payudara kendur. Misalnya ukuran indeks masa tubuh, usia, merokok, berapa kali kehamilan yang dialami, dan ukuran payudara yang besar sebelum hamil. Hal ini juga dipengaruhi oleh faktor genetik.

Baca Juga: Bejad! Pemuda di Aceh Ini Tega Sodomi Bocah di Toilet Masjid

Jika selama ini, bra dianggap mencegah payudara kendur. Nyatanya, sebuah penelitian yang dilakukan selama 15 tahun mengungkap, hal itu justru berlaku sebaliknya. Otot payudara pada wanita yang selalu memakai bra justru lebih lemah, tampak dari pengukuran puting payudara dari pundak yang lebih rendah.

Peneliti menuturkan, kemungkinan karena otot payudara tersebut kurang bekerja optimal saat didukung bra. Meski demikian, peneliti menegaskan efek ini tidak mutlak disebabkan oleh bra karena ada beberapa faktor lain yang secara alami memang akan mengubah bentuk dan kekencangan payudara seperti usia dan perubahan hormon.

Yang penting diketahui, payudara kendur sebenarnya akan tetap terjadi, meski seorang wanita menyusui ataupun tidak. Ada pula beberapa tips sederhana untuk mengencangkan payudara kendur.

Baca Juga: Dipasarkan Melalui Medsos, Produsen Tembakau Sintetis Raih Keuntungan Rp240 Juta Per Hari

 

Mencegah Payudara Kendur

Selama ini, operasi pembesaran payudara sudah banyak dikenal oleh masyarakat. Namun sebenarnya, operasi yang dilakukan untuk mengangkat payudara kendur tidak kalah banyak dan semakin meningkat tiap tahun dibandingkan prosedur pembesaran payudara. Tindakan bedah kosmetik itu disebut dengan mastopeksi, yang dapat memperbaiki payudara yang kendur dan juga mengubah posisi puting dan areola pada payudara.

Namun, jangan terburu-buru memilih tindakan operasi. Ada beberapa cara sederhana yang dapat dilakukan untuk mencegah payudara kendur:

 

1. Lakukan olahraga yang mendukung otot payudara

Misalnya push up, side plank, ataupun angkat beban. Selain baik untuk mengencangkan otot payudara, olahraga ini juga baik untuk menguatkan otot punggung dan bahu, serta membantu menstabilkan berat badan.

Baca Juga: Tim Arkenas Temukan Situs Peradaban Zaman Batu di Penajam Paser Utara Kaltim

 

2. Rajin membersihkan payudara

Bersihkan keringat dan kotoran di sekitar payudara dengan air hangat ataupun handuk. Disarankan untuk menggunakan sabun lembut agar minyak alami kulit tidak hilang.

 

3. Pertahankan berat badan ideal

Tidak perlu melakukan diet ekstrim ataupun menghindari peningkatan badan berlebihan. Penambahan atau pengurangan berat badan akan membebani kulit dan dapat memicu rusaknya sel sehingga terjadi payudara kendur.

Baca Juga: Gerebek Home Industry Tembakau Sintetis di Bogor, 5 Orang Ditangkap Polisi

 

4. Perbanyak asupan sayur dan buah segar

Kedua bahan tersebut mengandung vitamin dan mineral yang akan menjaga jaringan payudara tetap sehat. Konsumsi 4 porsi buah dan 5 porsi sayuran setiap hari.

 

5. Lepaskan bra yang biasa digunakan

Sesekali, Anda dapat melepaskan bra ketika sedang bersantai di rumah atau pada saat tidur di malam hari.

 

6. Hindari merokok

Nikotin pada rokok dapat menghambat pembuluh darah memperoleh oksigen dan nutrisi yang memadai. Selain itu, zat-zat lain dalam rokok dapat memengaruhi kolagen dan elastin pada payudara.

Baca Juga: Personel Subdenpom XII 2-1 Sampit Bersihkan Lingkungan Bersama Warga Sekitar

 Payudara kendur tidak semata-mata karena proses menyusui, banyak faktor yang dapat memengaruhi. Lakukan langkah-langkah di atas untuk mengurangi kemungkinannya. Anda juga bisa berkonsultasi ke dokter bedah plastik untuk menentukan tindakan bedah lanjutan yang dapat membantu memperbaiki kondisi payudara. Pastikan untuk mempertimbangkan risiko dan juga manfaat yang didapatkan.***

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x