Terima 10.400 Vial Vaksin, Edi Kamtono : Besok atau Lusa Kita Gunakan Untuk Nakes

- 13 Januari 2021, 20:27 WIB
Wali Kota Pontianak Edi Kamtono saat memeriksa boks berisi vial vaksin sinovac
Wali Kota Pontianak Edi Kamtono saat memeriksa boks berisi vial vaksin sinovac /Humas Pemkot Pontianak/

WARTA PONTIANAK - Kota Pontianak menerima distribusi sebanyak 10.400 vial vaksin Sinovac. Vaksin yang sudah dikemas kemudian dibawa dengan kendaraan box dan dikawal ketat menuju Dinas Kesehatan Kota Pontianak. 

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menerima penyerahan vaksin secara simbolis dengan menandatangani berita acara serah terima di depan Kantor Dinkes Kota Pontianak, Rabu, 13 Januari 2021.

Dirinya mengatakan, vaksin Covid-19 ini didistribusikan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat untuk Kota Pontianak. Untuk selanjutnya, Vaksin yang baru saja diterima ini disimpan di Gudang Farmasi sesuai dengan standar penyimpanan vaksin.

Baca Juga: 5.500 Tenaga Kesehatan di Kota Pontianak akan Divaksin Perdana 

"Rencananya besok atau lusa akan langsung kita gunakan untuk memberikan vaksin kepada tenaga kesehatan," jelasnya.

Kemudian, untuk tempat penyimpanan vaksin dipusatkan di Gudang Farmasi yang ada di Dinkes Kota Pontianak. Ruangan tersebut mampu menampung sekitar 15.000 vial vaksin. Seandainya vaksin yang diterima melebihi kapasitas ruangan itu, maka sebagai alternatif pihaknya akan menempatkannya di gudang milik Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pontianak yang lokasinya bersebelahan dengan Dinkes Kota Pontianak. 

"Untuk distribusi vaksin tahap kedua, saat ini kita belum mendapatkan informasi, artinya kita masih menunggu informasi dari provinsi," terangnya.

Baca Juga: Pontianak Terima 10.400 Vial Vaksin Sinovac, Wali Kota Edi: Kita Dahulukan Tenaga Kesehatan

Untuk penerima vaksin tahap pertama ini, pihaknya memprioritaskan kepada mereka yang sangat berisiko terhadap penularan Covid-19. Seperti tenaga kesehatan (nakes) dan petugas lapangan yang memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat. 

Halaman:

Editor: M. Reinardo Sinaga

Sumber: Pemkot Pontianak


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x