Peringati 17 Agustus, Warga Sanggau Diimbau Pasang Bendera Merah Putih Selama Sebulan

- 27 Juli 2023, 12:01 WIB
Bupati Sanggau Paolus Hadi
Bupati Sanggau Paolus Hadi /Abang Indra/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK - Bupati Sanggau Paolus Hadi (PH) mengimbau masyarakat Sanggau mengibarkan bendera merah putih selama sebulan penuh mulai tanggal 1-31 Agustus 2023.

Imbauan tersebut tertuang dalam surat Bupati Sanggau nomor 003.1/1695/TP-C prihal penyampaian tema, logo dan partisipasi menyemarakan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia yang dikeluarkan tanggal 20 Juni 2023.

Baca Juga: Wujud Komitmen Tangani ODGJ di Sanggau, Yohanes Ontot Launching Pandawa Lima

Disurat yang ditujukan kepada instansi vertikal, Kepala OPD, pimpinan BUMN/BUMD dan para Direktur Perusahaan Daerah/swasta dan Perbankan/Credit Union (CU) Sanggau itu, diminta untuk memasang dekorasi, umbul-umbul, poster, spanduk, baliho atau hiasan lainnya yang berkaitan dengan peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia dengan tema 'Terus Melaju Untuk Indonesia Maju' secara serentak mulai tanggal 20 Juni 2023-31 Agustus 2023.

Warga Sanggau juga diimbau menyelenggarakan program dan kegiatan baik secara daring maupun luring dalam rangka menyemarakan bulan kemerdekaan.

Tepat pada tanggal 17 Agustus 2023 nanti pukul 10.17-10.20 WIB selama 3 menit, warga diminta menghentikan semua kegiatan dan mengambil sikap berdiri tegap selama lagu Indonesia Raya di kumandangkan secara serentak diberbagai lokasi dan daerah guna menghormati detik-detik proklamasi.

Baca Juga: 120 Ribu Hektar Lahan Perkebunan di Sanggau Terindikasi Terlantar

Namun, ada pengecualian bagi setiap orang dengan aktifitas berpotensi memberbahayakan diri sendiri dan orang lain apabila dihentikan.

"Pada jam itu, diharapkan jajaran TNI/Polri, serta kantor-kantor instansi Pemerintah maupun swasta memperdengarkan sirine atau suara penanda lainnya sebelum lagi Indonesia Raya dikumandangkan," demikian bunyi surat tersebut.***(Abang Indra)

Editor: Y. Dody Luber Anton


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x