Aplikasi Sanggau Elektronik Literasi Diluncurkan, Beri Kemudahan Warga Pinjam Buku

- 20 September 2023, 20:43 WIB
Bupati Sanggau Paolus Hadi saat melauncing aplikasi Sanggau Elektronik Literasi
Bupati Sanggau Paolus Hadi saat melauncing aplikasi Sanggau Elektronik Literasi /Abang Indra/Warta Pontianak

WARTA PONTIANAK - Untuk meningkatkan literasi sekaligus memberikan kemudahan kepada masyarakat meminjam buku, Perpustakaan Daerah (Perpusda) Kabupaten Sanggau kembali menghadirkan inovasi baru. Inovasi berbasis aplikasi ini diharapkan menumbuh kembangkan minat baca masyarakat Sanggau.

Untuk itu, Perpusda Sanggau telah me-launching aplikasi yang bernama Sanggau Elektronik Literasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial dan Harmonis (Selasih) yang disajikan melalui mesin M-Kios dan detektor berbasis android. Tujuan utama dari aplikasi ini ialah untuk mempermudah masyarakat melakukan pinjam dan pengembalian buku di perpustakaan serta dilengkapi dengan sistem sensor keamanan yang menjaga keamanan dan ketersedia buku yang ada di perpustakaan dari pihak yang tidak bertanggung jawab.

Baca Juga: Aksi Donor Darah Satlantas Polres Sambas

Bunda Literasi Sanggau Arita Apolina mengatakan, aplikasi Selasih merupakan sebuah terobosan yang lahir dari keinginan untuk meminimalisir proses administrasi perpustakaan dan menjamin keamanan yang terintegrasi. Sehingga menciptakan pengalaman berkunjung ke perpustakaan yang lebih praktis, mudah dan bertanggung jawab.

"Dari inovasi ini kita berharap, kualitas literasi kita menjadi lebih baik dan anak-anak kita, minat bacanya bisa meningkat," harap Arita saat menghadiri Lounching Selasih, Senin 18 September 2023 di Aula Perpustakaan Daerah Sanggau.

Sementara itu, Sukri Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan mengungkapkan, Perpusda Sanggau terus mengembangkan dan meningkatkan sistem pelayanan yang lebih baik dengan memanfaatkan digitalisasi yang tepat guna dan optimal. Dengan hadirnya aplikasi Selasih ini, akan mempermudah proses pelayanan dan optimalisasi peningkatan literasi di Kabupaten Sanggau.

Baca Juga: Pengurus Masjid Nurul Yaqin Sadaniang Ajak Para Dermawan untuk Program Wakaf Tanah

"Aplikasi Selasih ini juga membantu Perpusda berinteraksi dan menjangkau lebih luas mayarakat dengan memaksimalkan fungsi aplikasi dan melakukan identifikasi pengelolaan data yang lebih baik maka semakin baik pula program perpustakaan daerah," ujar Sukri.

Ditambahkannya, aplikasi Selasih ini juga memudahkan pengambilan data waktu masuk dan keluar para pembaca yang berkunjung secara akurat. Sehingga, perpustakaan lebih mudah melakukan analisis sehingga perkembangan perpustakaan bisa selaras dengan kebutuhan pengunjung.

Halaman:

Editor: Y. Dody Luber Anton

Sumber: Abang Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x