Malam Tahun Baru di Pontianak Hujan Deras?, Ini Prediksi BMKG

- 31 Desember 2023, 20:41 WIB
Ilustrasi hujan petir
Ilustrasi hujan petir /WKIDESIGN/Pixabay

WARTA PONTIANAK – Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi tepat di malam tahun baru ada beberapa wilayah yang dilanda hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.

Buat kamu khususnya warga Pontianak yang udah persiapan untuk ngadain acara bakar-bakar nampaknya harus bersiap ganti planning.

Sebab dalam jumpa pers Sabtu kemarin, BMKG menyampaikan bahwa banyak wilayah di Indonesia yang dilanda hujan dan salah satunya adalah Kalimantan barat.

Hal tersebut disampaikan melalui Konferensi Pers 'Peringatan Dini dan Kesiapsiagaan Cuaca ekstrem Menjelang Pergantian Tahun Baru.

Pada periode 31 Desember 2023 sampai dengan 2 Januari 2024 BMKG telah memprediksi terjadinya hujan sedang hingga lebat.

Kondisi cuaca ini berpotensi melanda wilayah Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Lampung, Bangka Belitung, Jambi, Sumatera Selatan, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Papua Barat, dan Papua.

BMKG juga melaporkan kondisi angin permukaan di wilayah selatan Indonesia umumnya didominasi dari angin yang bertiup dari timur hingga tenggara. Kemudian, kondisi angin untuk wilayah utara Indonesia umumnya bertiup dari timur laut hingga timur dengan kecepatan angin berkisar 5 hingga 30 kilometer per jam.

Baca Juga: BMKG Catat Ada Beberapa Kali Gempa Susulan di Yogyakarta pada Jumat Malam

BMKG juga memprakirakan tinggi gelombang laut umumnya berkisar antara 1,25 hingga 2,5 meter di wilayah Indonesia.

Halaman:

Editor: Yuniardi

Sumber: Rifqi Al Furqon


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x