Tahun 2023, KONI Kota Pontianak Sukses Wujudkan Pembinaan Olahraga

- 3 Januari 2024, 12:42 WIB
Pengurus KONI Kota Pontianak
Pengurus KONI Kota Pontianak /

WARTA PONTIANAK - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Pontianak fokus melakukan pembinaan Atlet Cabang Olahraga (Cabor) dalam rangka meraih prestasi terbaik di berbagai kancah kejuaraan

Dengan sinergi terbaik bersama berbagai pihak, maka prestasi terbaik tersebut dapat diwujudkan pada tahun anggaran 2023.

 

 

Di bawah kepemimpinan H. Nanang Setiabudi KONI Kota Pontianak bersama jajaran pengurus lainnya telah terbukti melakukan berbagai upaya terbaik.

Baca Juga: Soal Resufle, Plt Bupati Yohanes Ontot Sudah Ajukan Usulan ke BAKN

“Memang belum sempurna, karena apa yang kami lalukan, sesuai dengan Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) dan sudah diputuskan bersama dalam Rapat Pleno. Dan Alhamdulillah, berjalan baik sesuai dengan yang sudah direncanakan,” papar Nanang Setiabudi.

Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak, atas kerja sama dalam pembinaan prestasi atlet menuju berbagi gelar juara di semua level.

“Tentunya, ucapan terima kasih kepada Pemkot Pontianak dan jajaranya, Disporapar, sebagai landing sektor, DPRD Kota Pontianak, dan pengurus Cabor semuanya, serta atlet, pelatih, dan wasit juri, sehingga bisa melahirkan pembinaan atlet dengan baik, menuju prestasi olahraga Kota Pontianak,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Faisal Rizal


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x